Smartfren Target Gaet 5 Juta Pelanggan 4G LTE Tahun Ini
Yose Tireza Arizal, Regional Head Smartfren Sulawesi dan Kalimantan menuturkan, secara nasional ada 11 juta pelanggan pengguna Smartfren.
Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Ardy Muchlis
Fadhly/Tribun Timur
Wakil Pimpinan Redaksi, Thamzil Thahir berfoto dengan manajemen Smartfren di Kantor Tribun Timur belum lama ini.
Laporan Wartawan Tribun Timur, Muhammad Fadhly Ali
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- Pasca beralih secara penuh ke 4G LTE, Smartfren kian getol mempromosikan diri sebagai kartu Global System for Mobile Communications (GSM) ke pelanggan di Indonesia.
Yose Tireza Arizal, Regional Head Smartfren Sulawesi dan Kalimantan saat bertandang ke Redaksi Tribun Timur belum lama ini menuturkan, secara nasional ada 11 juta pelanggan pengguna Smartfren.
"Sebanyak 6 juta atau 54 persen dari seluruh pelanggan masih menggunakan CDMA. Namun kita mengajak mereka untuk hijrah ke 4G LTE," kata Yose.
Saat ini baru 5 juta pelanggan untuk 4G LTE secara nasional.
"Kita target hingga akhir tahun bisa bertambah hingga 10 juta pelanggan 4G," katanya. (*)