Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Reza, Balita Hidrosefalus Asal Batukaropa Kini Dirawat di RS Bulukumba, Begini Kondisinya Kini

Sebelumnya, Reza satu tahun lebih terbaring sakit dengan kepala membesar. Ia hanya dirawat oleh neneknya, Besse.

Penulis: Samsul Bahri | Editor: Suryana Anas
HANDOVER
Balita Reza (2) asal Dusun Kapparae, Desa Batukaropa, Kecamatan Rilau Ale, Bulukumba, Sulawesi Selatan mulai dirawat di RSUD A Sulthan Dg Radja Bulukumba, Jumat (11/8/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Syamsul Bahri

TRIBUN-TIMUR.COM, BULUKUMBA - Balita Reza (2) asal Dusun Kapparae, Desa Batukaropa, Kecamatan Rilau Ale, Bulukumba, Sulawesi Selatan mulai dirawat di RSUD A Sulthan Dg Radja Bulukumba, Jumat (11/8/2017).

Oleh pihak medis di Puskesmas Bontobangun, Rilau Ale menjemputnya kemarin sore usai sejumlah media memberitakan kondisi Reza.

"Mulai tadi malam hingga pagi ini sudah kami layani Reza di rumah sakit," kata Kepala Dinas Kesehatan Abd Gaffar, kepada TribunBulukumba.com.

Baca: Kasihan Bayi Penderita Hidrosefalus di Bulukumba Butuh Bantuan, Ayah Jadi TKI, Ibu Dipenjara

Gaffar mengajak warga mendoakan Reza agar segera sembuh dari penyakitnya.

Sebelumnya, satu tahun lebih terbaring sakit dengan kepala membesar.

Ia hanya dirawat oleh neneknya bernama Besse.

Sedang ibunya sedang menjalani proses tahanan di Lapas Bulukumba, bapaknya merantau di Malaysia dan tidak pernah pulang lagi. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved