Tarawih di Patoloan, Bupati Luwu Utara Serahkan Bantuan Rp 100 Juta
Bantuan sebesar Rp 100 juta diserahkan Bupati Indah Putri Indriani usai Salat Isya
Penulis: Chalik Mawardi | Editor: Mahyuddin
Laporan Wartawan TribunLutra.com, Chalik Mawardi
TRIBUNLUTRA.COM, BONE-BONE - Pemerintah Kabupaten Luwu Utara membantu pembangunan Masjid Miftahul Jannah di Desa Patoloan, Kecamatan Bone-bone.
Bantuan sebesar Rp 100 juta diserahkan Bupati Indah Putri Indriani usai Salat Isya, Rabu (31/5/2017) malam.
"Mudah-mudahan bantuan ini membuka hati yang lain untuk membantu penyelesaian pembangunan masjid ini," kata Indah.
Indah turut mengigatkan warga supaya lebih siaga dengan cuaca ekstrem dan hujan deras kerap melanda wilayah Luwu Utara.
Baca: Safari Ramadan di Bone-bone, Ini Pesan Bupati Luwu Utara
"Akhir-akhir ini kondisi cuaca sangat ekstrem, curah hujan sangat tinggi untuk itu perlu diantisipasi. Kalau ada hal-hal segera laporkan ke pemerintah," katanya.
Kedatangan Indah dan rombongan di Patoloan merupakan rangkaian Safari Ramadan Pemkab Luwu Utara.(*)