Jadi Percontohan Nasional, Pengurus Masjid Agung Sidrap Beli Ambulans
Ambulans tersebut diperuntukkan bagi warga Sidrap, utamanya bagi jamaah masjid tersebut.
Penulis: Amiruddin | Editor: Mahyuddin
Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Amiruddin
TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE - Pengurus Masjid Agung Sidrap berencana membeli satu unit ambulans di bulan Ramadan tahun ini.
Ambulans tersebut diperuntukkan bagi warga Sidrap, utamanya bagi jamaah masjid tersebut.
Ketua Pengurus Masjid Agung Sidrap H Alwi Akil mengatakan, pembelian ambulance tersebut sudah lama direncanakan.
"Ambulans ini akan melengkapi fasilitas pendukung masjid. Sebelumnya pengurus sudah merenovasi beberapa bagian masjid," kata Alwi Akil kepada TribunSidrap.com, Senin (29/5/2017).
Baca: Ini Menu Favorit Kasat Reskrim Polres Sidrap Saat Berbuka
Saat ini, kata Akil, pengurus sudah berkomunikasi dengan penyedia ambulans yang ada di Makassar.
"Insya Allah Ramadan ini kita datangkan ke Sidrap," katanya.
Masjid yang terletak di jl Jenderal Sudirman, Pangkajene, Sidrap itu merupakan masjid percontohan tingkat nasional.
"Masjid ini masuk percontohan tingkat nasional dalam hal pengelolaan. Makanya kami terus berbenah melengkapi fasilitas masjid kita," tuturnya.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/masjid-agung-sidrap_20170529_151221.jpg)