Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Hadapi Soal Matematika, Ini Curhat Siswi SMKN 1 Palopo

Bukan hanya itu, ketegangan lainnya muncul karena dihari pertama UNBK kemarin, komputer yang digunakan Ummul sempat lambat loading.

Penulis: Hamdan Soeharto | Editor: Mahyuddin
hamdan/tribunpalopo.com
Siswi SMKN 1 Kota Palopo Jurusan Akuntansi, Ummul Haira (18) 

TRIBUNPALOPO.COM, WARA UTARA -  Siswi SMKN 1 Kota Palopo Jurusan Akuntansi, Ummul Haira (18), merasa tegang saat mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di hari kedua.

Ketegangan itu muncul saat menghadapi soal matematika.

"Tegang kak, karena soal matematika itu susah," kata Ummul.

Bukan hanya itu, ketegangan lainnya muncul karena dihari pertama UNBK kemarin, komputer yang digunakan Ummul sempat lambat loading.

Baca: Pejabat Pemkot Palopo Ketiban Puluhan Kendaraan Dinas Baru, Mobil Terios dan Xenia

"Kemarin komputer saya macet atau lambat loading kak, tapi pihak sekolah segera menangani dengan memindahkan saya ke komputer yang lain," tutur Ummul.

Ummul berharap semoga ia dan seluruh siswa di SMKN 1 Palopo bisa mendapatkan hasil yang terbaik.

"Semoga nilai kami semua bagus,bisa membanggakan orang tua dan bisa diterima diperguruan tinggi," tutup Ummul.

SMKN 1 Palopo terletak di Jl KH Ahmad Kasym, Kecamatan Wara Utara, Kota Palopo.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved