Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Raja Saudi ke Indonesia

Harapan Ahok kepada Raja Salman

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) juga menaruh harapan kepada Raja yang sudah hafal 30 juz Alquran sejak masih usia 10 tahun itu.

Editor: Ilham Mangenre

TRIBUN-TIMUR.COM- Haru, harapan, hingga tagihan janji menanti Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud yang tidak lama lagi menginjakkan kaki di Indonesia.

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) juga menaruh harapan kepada Raja yang sudah hafal 30 juz Alquran sejak masih usia 10 tahun itu.

Apa harapan Ahok kepada Raja Salman?

"Minimal kuota untuk naik haji, ditambah dong," kata Ahok, dikutip Kompas.com, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (27/2/2017).

Basuki berulang kali menyampaikan harapannya mengenai keterbatasan kuota haji dan lamanya waktu tunggu untuk menunaikan ibadah haji.

Dia juga sempat meminta Menteri Agama Lukman Hakim Saifudin untuk membuat aturan pembatasan bagi warga yang sudah naik haji untuk tidak lagi berangkat haji.

Hal itu dilakukan untuk memberi kesempatan warga lainnya yang ingin menunaikan ibadah haji.

Mengenai kesiapan Pemprov DKI Jakarta untuk menyambut Raja Salman, Basuki tidak mengetahui secara detil.

"Saya enggak tahu, Biro KDH KLN (Kepala Daerah dan Kerjasama Luar Negeri) yang atur," kata Basuki.

Baca juga: Korban Crane Masjidil Haram Asal Sidrap Tagih Raja Salman

Bikin Haru

Tak sedikit kalangan muslim Indonesia yang terharu akan kunjungan Raja Salman ke Tanah Air.

Salam, tokoh masyarakat di Kelurahan Kapasa, Kota Makassar, salah satunya.

Dia mengaku akhir-akhir ini rajin mengikuti pemberitaan Raja Salman.

"Saya kagum raja Tanah Suci ke Indonesia, rombongan besar, investasi besar lebih 300 triliun, betul-betul raja," kata Salam kepada tribun-timur.com, Sabtu (25/2/2017) sore.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved