Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kadir Halid Nilai Dukungan Amin Syam ke Nurdin Abdullah Cerita Lama

Kadir pun terdiam setelah mengungkapkan hal itu. Dia kemudian mencoret kertas. Setelah itu membuka sebuah berita di koran.

Penulis: Muh. Hasim Arfah | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUN TIMUR/ABD AZIS
Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Sulsel Kadir Halid 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasim Arfah

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar Sulsel, Kadir Halid membahas dukungan Amin Syam ke pasangan bakal calon Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah.

"Itu cerita lama, sejak tahun lalu," katanya di Ruangan Fraksi Golkar DPRD Sulsel, Jl Urip Sumoharjo, Makassar, Sulsel, Selasa (7/2/2017).

Kadir pun terdiam setelah mengungkapkan hal itu. Dia kemudian mencoret kertas. Setelah itu membuka sebuah berita di koran.

"Pak Syahrul ke Australia yah," katanya lagi.

Adik kandung Ketua Harian DPP Partai Golkar, Nurdin Halid ini pun kemudian membaca selintas berita Syahrul ketemu pejabat negeri Kanguru itu.

Juli 2016, Gubernur Sulsel Periode 2003-2008, Mayjen (Purn) Amin Syam (71), menyatakan dukungannya kepada bakal calon Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah (53)-Mayjen (Purn) Achmad Tanribali Lamo (64) di pertarungan Pilgub Sulsel 2018 nanti.

Mantan Ketua Golkar Sulsel ini juga menghadiri launching relawan NA-Tanibai pekan lalu.

Sementara itu, Syahrul menemui General Manager Muresk Institute Australia Barat, Prue Jenkins, bersiap meneken perjanjian kerja sama di Perth, Australia Senin (6/2/2017). Kerjasama ini di bidang pertanian dan peternakan. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved