Tabrakan, 2 Pengendara Motor Tewas di Pasele Toraja Utara
Mayat kedua pemuda berinisial K dan P, dari Kecamatan Tondon, Toraja Utara, berada di ruang mayat RS Elim Rantepao.
Penulis: Yultin Rante | Editor: Mahyuddin
TRIBUNTORAJA.COM, RANTEPAO - Sedikitnya dua pemuda tewas dalam kecelakaan di Jl Diponegoro, Kelurahan Pasele, Kecamatan Rantepao, Toraja Utara, Sabtu (3/2/2017) malam.
"Iya betul ada kecelakaan dan keduanya tewas di tempat," kata Kanit Lakalantas, Ipda Arung, kepada TribunToraja.com, via telepon.
Mayat kedua pemuda berinisial K dan P, dari Kecamatan Tondon, Toraja Utara, berada di ruang mayat RS Elim Rantepao.
Pihak Satlantas Polsek Rantepao saat ini masih melakukan olah tempat kejadian perkara.
"Belum bisa kami buat kesimpulan, keterangan masyarakat kedua pemuda yang mengendarai motor saling bertabrakan," ujar Ipda Arung.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/laka-lantas-bone_20160807_101048.jpg)