Reuni Smansa Palopo Bakal Dihadiri 4.000 Alumni
Rencananya reuni akbar itu akan dipusatkan di Lapangan Gaspa, Kecamatan Wara, Kota Palopo.
Penulis: Hamdan Soeharto | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUNPALOPO.COM, WARA - Panita Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMANSA Palopo akan menggelar reuni akbar.
Reuni akbar tersebut rencananya dihelat pada 27 Juni 2017 mendatang.
Ketua panitia reuni akbar SMANSA Palopo, Hamzah Jalante, mengatakan reuni akbar itu menargetkan 4.000 peserta.
"Kami target 4.000 peserta, ini merupakan rekor nantinya," katanya.
Reuni Akbar SMANSA Palopo ini baru untuk pertama kalinya digelar.
"Ini baru pertama dari angkatan 50 samapai 2016," tambah Hamzah Jalante.
Rencananya reuni akbar itu akan dipusatkan di Lapangan Gaspa, Kecamatan Wara, Kota Palopo.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/reuni_20170123_231906.jpg)