CITIZEN REPORTER
Asyiknya Flying Fox di UIN Alauddin
Arena flying fox adalah salah satu bentuk kegiatan yang diadakan oleh Mahasiswa Pecinta Alam Sultan Alauddin (Mapalasta)
Penulis: CitizenReporter | Editor: Suryana Anas
Citizen Reporter, Nursyah Putri dan Hafiqs Melaporkan dari Samata, Gowa
TRIBUN-TIMUR.COM -Arena flying fox adalah salah satu bentuk kegiatan yang diadakan oleh Mahasiswa Pecinta Alam Sultan Alauddin (Mapalasta) yang berlangsung di Kampus II UIN Alauddin, Samata, Kabupaten Gowa, Rabu (21/12/2016).
Kegiatan yang digelar di depan Gedung PKM UIN Alauddin Makassar (UIN Alauddin) ini berlangsung mulai pukul 10 pagi. Agenda awalnya adalah pemasangan alat hingga pendaftaran bagi mahasiswa yang ingin mencoba menaiki flying fox.
Mayoritas yang mengikuti kegiatan ini adalah mahasiswi. Namun karena di kampus UIN Alauddin sendiri tidak membolehkan mahasiswinya memakai celana, maka untuk kegiatan ini, para anggota Mapalasta telah menyediakan celana trening bagi mahasiswi yang ingin mencoba flying fox tersebut.
Salah satu peserta yang juga anggota baru Mapalasta mengaku sangat deg-degan saat mencoba permainan udara tersebut. "Deg-degan seru saat saya melintas dari atas PMK.
Sebenarnya ini kali ke dua saya mencoba flying fox, pengalamam pertama lebih seru karena ketinggiannya lebih memacu adrenalin," kata Walet, salah satu anggota baru Mapalasta.
Rosady Imran, ketua umum Mapalasta mengatakan bahwa flying fox adalah ajang hiburan buat mahasiswa yang ingin menyegarkan pikirannya dari kesibukan kuliah.
"Kegiatan ini sebenarnya hanya ingin memberikan hiburan bagi mahasiswa di kampus yang jenuh dengan rutinitas kuliah," kata Rosady.
Selain itu, ia juga mengatakan bahwa dalam kegiatannya itu ditetapkan kontribusi, namun kontribusinya akan dipakai untuk sumbangan ke hal bermanfaat.
"Kontribusi yang didapat akan disumbangkan dalam kegiatan lingkungan yang ada di kampus nantinya, seperti pengadaan tempat sampah UIN, kemudian juga untuk mensosialisasikan kegiatan Mapalasta di kampus," tutur Sanca, panggilan akrab Ketua Umum Mapalasta itu. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/ffox_20161222_081305.jpg)