Harga Telur di Pinrang Melonjak
Pasokan telur terbesar Pasar Sentral Pinrang berasal dari Pangkajene Kabupaten Sidrap.
Penulis: Hery Syahrullah | Editor: Ilham Mangenre
Hery Syahrullah/tribunpinrang.com
Pedagang telur di Pasar Sentral, Jl Andi Makkasau, Kecamatan Watang Sawitto, Kabupaten Pinrang, Senin (19/12/2016).
TRIBUNPINRANG.COM, WATANG SAWITTO- Harga telur di Pasar Sentral, Jl Andi Makkasau, Kecamatan Watang Sawitto, Kabupaten Pinrang, melonjak.
"Baik itu telur ayam ras maupun itik," kata pedagang, Syamsuriana, kepada TribunPinrang.com, Senin (19/12/2016).
Harga telur ayam ras naik dari Rp 26 ribu per rak menjadi Rp 45 ribu per rak.
Telur itik dari Rp 33 ribu per rak menjadi Rp 55 ribu per rak.
Menurut Syamsuriana, kenaikan harga lantaran permintaan tinggi selama perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW.
"Begitu memang setiap tahun, harga telur selalu naik tiap moment maulid," katanya.
"Begitu memang setiap tahun, harga telur selalu naik tiap moment maulid," katanya.
Pasokan telur terbesar Pasar Sentral Pinrang berasal dari Pangkajene Kabupaten Sidrap.
"Kalau harga telur di Pangkajene naik, maka di sini juga naik. Karena semua pedagang telur di Pinrang ambil telur dari sana," tutur Syamsuriana. (*)
"Kalau harga telur di Pangkajene naik, maka di sini juga naik. Karena semua pedagang telur di Pinrang ambil telur dari sana," tutur Syamsuriana. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/telur-di-pinrang_20161219_140650.jpg)