Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Aerobik Bisa Hilangkan Stress

Aerobik ini mengacu pada aktivitas intensitas rendah yang meningkatkan tingkat detak jantung.

Penulis: Nurul Adha Islamiah | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/NURUL ADHA ISLAMIAH
Manajemen hotel Harper Perintis mengadakan SKJ dan Aerobik di kawasan Manggala Junction, Jl Perintis Kemerdekaan Km 15, Jumat (30/9/2016). Turut menjadi peserta Aerobik ratusan personil Kepolisian Daerah (Polda) Sulsel. Mulai polisi, polwan hingga masyarakat umum turut serta berolahraga pagi. 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Nurul Adha Islamiah

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Kegiatan olahraga membantu menurunkan berat badan, menghilangkan dan mengelola stres, merangsang sistem kekebalan tubuh serta mengurangi risiko penyakit tertentu.

Salah satu bentuk olahraga adalah aerobik. Aerobik ini mengacu pada aktivitas intensitas rendah yang meningkatkan tingkat detak jantung.

Demikian dipaparkan Bunda Rita, instruktur senam dari Sanggar Bunda Bumi Permata Sudiang, setelah senam bersama manajemen Harper dan Polda Sulsel.

"Aerobik sangat bermangaat bagi tubuh. Agar lebih semangat, dilanjutkan dengan senam Zumba dan senam Maumere," ujarnya.

Kata dia, berolahrga di atas pukul 09.00 kurang baik untuk tubuh. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved