Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilkada Takalar

Ketua: PDIP Takalar Turun Full Menangkan Bur-Nojeng Jilid II

"PDIP Takalar siap menangkan Bur-Nojeng Jilid II," ujar Amiruddin Mami, Minggu (14/8/2016).

Penulis: Abdul Azis | Editor: Ina Maharani
zoom-inlihat foto Ketua: PDIP Takalar Turun Full Menangkan Bur-Nojeng Jilid II
TRIBUN TIMUR/ABDUL AZIS
Ketua DPC PDIP Kabupaten Takalar Amiruddin Mami menyatakan kader dan pengurus DPC PDIP Takalar siap memenangkan pasangan incumbent Burhanuddin Baharuddin dan Natsir Ibrahim di Pilkada Takalar 2017.

Laporan Wartawan Tribun Timur Abdul Aziz Alimuddin

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Ketua DPC PDIP Kabupaten Takalar Amiruddin Mami menyatakan kader dan pengurus DPC PDIP Takalar siap memenangkan pasangan incumbent Burhanuddin Baharuddin dan Natsir Ibrahim di Pilkada Takalar 2017.

"PDIP Takalar siap menangkan Bur-Nojeng Jilid II," ujar Amiruddin Mami, Minggu (14/8/2016).

Bur-Nojeng adalah tagline pasangan Burhanuddin Baharuddin-Natsir Ibrahim di Pilkada Takalar Periode 2012-2017 lalu.

Di Pilkada Takalar Periode 2017-2022 mendatang, Bur-Nojeng Jilid II dipastikan lagi berpasangan setelah partai Golkar mengusung keduanya sebagai pasangan bakal calon bupati dan walkil bupati.

"Kami tinggal menunggu rekomendasi dari DPP, intinya kami akan rapatkan barisan di struktur DPC, PAC, ranting, dan anak ranting, selain badan sayap partai dan komite," tegas Amiruddin.

Anggota Komisi II bidang Ekonomi dan Keuangan DPRD Takalar tersebut menambahkan, selain kekuatan pengurus partai, pihaknya juga dibantu oleh pengurus DPD dan seluruh legislator kabupaten/kota di Sulsel.

"PDIP akan turun full memenangkan pasangan Bur-Nojeng Jilid II. Kita akan kepung Takalar, termasuk menujunkan mobil ambulance milik PDIP," ujar Amiruddin.

PDIP mengontrol satu kursi di DPRD Takalar, untuk mengusung calon bupati dan wakil bupati, maka PDIP butuh koalisi. Hanya Golkar yang bisa mengusung calonnya sendiri di Takalar setelah mengantongi enam kursi di parlemen.

Di parlemen Takalar, PDIP bergabung dengan Fraksi Bintang Perjuangan Restorasi Amanat Bangsa. Partai yang bergabung adalah, PDIP, PBB, Nasdem dan PAN.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved