Raih WTP, Walikota Taufan Pawe Apresiasi Kinerja DPRD Parepare
Keberhasilan pemerintah tidak lepas dari fungsi DPRD selama ini
Penulis: Mulyadi | Editor: Ardy Muchlis
Laporan Wartawan Tribun Timur, Mulyadi
TRIBUN-TIMUR.COM,PAREPARE- Wali Kota Parepare,Taufan Pawe memberikan apesiasi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemerintah Kota Parepare sekaligus DPRD atas raihan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI atas pengelolaan keuangan Parepare tahun anggaran 2015.
Ia mengatakan, DPRD memiliki peranan penting dalam mewujudkan harapan pemerintah dalam merealisasikan program yang menyejahterakan masyarakat.
"Keberhasilan pemerintah tidak lepas dari fungsi DPRD selama ini," Jelas Taufan, Sabtu (16/7/2016).
Ia menjelaskan, predikat opini WTP tidak lepas dari kemitraan yang baik dengan DPRD dan akan tetap dijaga kedepannya.
Sementara itu, Pelaksana Tugas Ketua DPRD Parepare, Rahmat Sjamsu Alam mengatakan, tiga fungsi DPRD tetap dijalankan dan itu amanah rakyat.
"Apa yang diraih saat ini memang tidak lepas dari peranan DPRD selaku mitra pemerintah," katanya.