Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

CITIZEN REPORTER

Gelar FGD, FKPM Laikang Bahas Penanganan Begal dan Perkelahian Antar Kelompok

Hadir pula Ketua-ketua ORW, ORT, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh pemuda serta Pengurus dan Anggota FKPM Laikang.

Penulis: CitizenReporter | Editor: Anita Kusuma Wardana
CITIZEN REPORTER
penandatangan bersama masyarakat dan tripika Biringkanaya mengenai penanganan bersama masalah begal dan perkelahian. 

Thamrin Mensa
Sek FKPM Laikang
Melaporkan dari Makassar

TRIBUN-TIMUR.COM-Forum kemitraan polisi dan masyarakat (FKPM LAIKANG) melaksanakan Forum Group Discussion (PGD) di GOR Sudiang, Sabtu (4/6/2016).

Acara Forum Group discussion dihadiri Camat Biringkanaya Dr Andi Syahrum Makkuradde SE MSi, Kapolsek Biringkanaya Kompol Dodik Susianto SIK, Dan Ramil Daya Mayor Arh H Mustam Umar SH MH, Wakasat Binmas Polrestabes Makassar Kompol Oktovianus, Kanit Binmas Polsek Biringkanaya Luki Jamaluddin.

Hadir pula Ketua-ketua ORW, ORT, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh pemuda serta Pengurus dan Anggota FKPM Laikang.

Peserta Focus Group Discussion ini di hadiri 147 peserta dari berbagai kalangan dengan tema peran masyarakat Biringkanaya dalam rangka penanganan begal dan perkelahian di wilayah Kelurahan Sudiang Raya, Kecamatan Birungkanaya.

"Peran serta masyarakat dalam menangani begal dan perkelahian sangat di butuhkan dalam meredam kejadian-kejadian di tengah-tengah masyarakat,"ujar Camat Biringkanaya, Syahru Makkuradde.

Sedangkan Kapolsek Biringkanaya Kompol Dodik Susianto, SIK mengharapkan adanya kerjasama yang baik antara tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, Ketua RW dan RT untuk meredam aksi para remaja.

Acara di akhiri dengan penandatangan bersama masyarakat dan tripika Biringkanaya mengenai penanganan bersama masalah begal dan perkelahian.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved