Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Askar HL Maju di Pilkada Bombana Sultra

Askar telah lama menjalin hubungan kerjasama bersama sejumlah pengusaha di daerah itu.

Penulis: Samsul Bahri | Editor: Anita Kusuma Wardana
tribun timur.com/SYAMSUL BAHRI
Askar HL 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Syamsul Bahri

TRIBUN-TIMUR.COM, BULUKUMBA - Mantan Calon Bupati Bulukumba Askar HL kembali berencana maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara untuk Tahun 2017 mendatang.

Askar mulai melakukan pembentukan tim pemenangan di daerah itu sejak 25 Mei lalu. Askar telah lama menjalin hubungan kerjasama bersama sejumlah pengusaha di daerah itu.

Mantan Calon Bupati Bulukumba yang berpasangan pengusaha asal Papua Nawawi Burhan ini diminta oleh warga setempat untuk maju di Pilkada setempat.

" Saya melihat Bombana ini adalah kabupaten baru di Sultra dan sudah ada kemajuan tetapi belum maksimal. Karena itu kami akan sempurnakan jika direstui warga terpilih," kata Askar yang masih di perjalanan dari Kendari ke Makassar sore ini kepada Tribun, Selasa (31/5/2016).

Pada Pilkada Bulukumba 2015 lalu Askar hampir saja menjadi pemenang Pilkada Butta Panrita Lopi Bulukumba ini.

Askar-Nawawi memeroleh suara sebanyak 55.235 suara, sedang pemenangnya asalah AM Sukri Sappewali-Tomy Satria Yulianto sebanyak 60.517 suara.

Informasi Askar bakal maju di Pilkada Bombana juga mulai tersebar di media sosial di warga Bulukumba saat ini. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved