Wabup: UN SMP di Tana Toraja Lancar
Terdaftar 5139 peserta UN SMP dari 80 SMP/sederajat di Tana Toraja.
Penulis: Yultin Rante | Editor: Ilham Mangenre
yultin rante/tribuntoraja.com
Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara mengatakan pelaksanaa Ujian Nasional (UN) tingkat SMP di Tana Toraja lancar untuk hari pertama, Senin (9/5/2016).
TRIBUNTORAJA.COM, MAKALE- Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara mengatakan pelaksanaa Ujian Nasional (UN) tingkat SMP di Tana Toraja lancar untuk hari pertama, Senin (9/5/2016).
"Secara umum, pelaksanaan Ujian Nasional hari pertama berlangsung lancar," katanya usai memantau UN di tiga SMP/sederajat di Makale, Tana Toraja.
Ketiganya dalah SMPN 1 Makale, MTS Negeri Makale, dan SMP Katolik Makale.
Terdaftar 5139 peserta UN SMP dari 80 SMP/sederajat di Tana Toraja.
Tak satu pun dari 80 sekolah ini yang melaksanakan UN secara online atau UN Berbasis Komputer (UNBK). (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/victor-pantau-un_20160509_150148.jpg)