Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kasus Bansos Sulsel

Kejati Masih Dalami Kasus Bansos Sulsel

"Tim masih fokus mendalami dokumen pada kasus itu"

Penulis: Hasan Basri | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/HASAN BASRI
Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejati Sulselbar, Salahuddin 

Laporan wartawan Tribun Timur, Hasan Basri

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR--Penyidikan kasus korupsi dana Bantuan Sosial (Bansos) Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2008 jilid IV masih bergulir di Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan dan Barat (Kejati Sulselbar).

Namun, penanganan kasus yang merugikan uang negara senilai 8,8 miliyar yang dibuka pada awal tahun 2016 ini belum ada perkembangan atau kemajuan signifikan.

Hampir sebulan lebih tim penyidik diketahui tidak pernah lagi melakukan pemeriksaan saksi-saksi.

Kejaksaan juga tidak kunjung mengekspose hasil penyidikan.

Bahkan, beberapa nama yang sudah ditetapkan sebagai calon tersangka hingga saat ini masih berstatus saksi.

Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan dan Barat, Salahuddin yang dikonfirmasi membenarkan belum adanya proses pemeriksaan saksi beberapa pekan terakhir. Namun kasus Bansos tersebut dinyatakam masih berproses seperti biasa.

"Sampai hari ini kegiatan pemeriksaan belum ada karena tim masih fokus mendalami dokumen pada kasus itu," kata Kasipenkum Kejati Sulselbar, Salahuddin, Selasa (19/4/2016). (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved