Inilah Dompet Masa Depan, Anti Copet
sebuah dompet pintar yang mampu terhubung dengan...
TRIBUN-TIMUR.COM - Tentu saja bepergian tanpa membawa dompet terasa ada yang kurang, sebab bagi sebagian besar orang dompet merupakan ‘tas’ minimalis untuk untuk barang-barang, bukan saja uang tapi juga berupa kartu identitas maupun berbagai jenis kartu lainnya.
Mungkin Anda pernah panik lantaran dompet Anda jatuh atau ketinggalan disebuah tempat. Parahnya, setelah Anda kembali dompet itu sudah hilang dan anda tak tahu dimana harus mencarinya. Ataukah dalam perjalanan menggunakan kendaraan umum Anda baru sadar jika baru saja kecopetan setelah hendak membayar ongkos.
Kini dengan kecanggihan dan perkembangan teknologi, masalah seperti dompet ketinggalan atau berpindah tangan sudah dapat diantisipasi.
Seperti dilansir mynewshub, Walli merupakan sebuah dompet pintar yang mampu terhubung dengan telefon genggam anda.
Dengan sistem Radio Frequency Identification (RFID) dompet yang bentuknya sama dengan dompet pada umumnya ini akan menghantar notifikasi jika ke smartpone Anda jika dompet tersebut berpindah tangan atau ketinggalan di sebuah tempat.
Walli memiliki tempat penyimpanan kartu yang dapat mendeteksi jika kartu ini ketinggalan disebuah tempat. Sebagai contoh Anda baru saja menggunakan kartu kredit di kasir, namun Anda lupa mengambilnya, maka dompet Walli akan berdering dan mengirimkan teks jika kartu tersebut tidak masuk di dompet.
Dompet ini juga memiliki ketahanann bateri hingga 6 bulan dan boleh diganti dengan mudah.