Seluruh Anggota Polres Majene Dites Urine
Sekaligus membuktikan anggota para Perwira di Polres Majene bersih dari narkoba
Penulis: Hasan Basri | Editor: Ina Maharani
Laporan wartawan Tribun Timur Hasan Basri
TRIBUN TIMUR.COM, MAKASSAR - Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Selatan melakukan tes urine di aulah Markas Kepolisian Sektor Majene, Sulawesi Barat. Seluruh personel kepolisian yang bertugas di Majene, dan para ibu Bhayangakari diperiksa.
Menurut Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Sulawesi Barat Kombespol Frans Barung Mangera tes urine dilakukan sejak Jumat (06/11/2015). Tujuanya guna mengantisipasi peredaran narkoba yang melibatkan anggota polisi.
"Tes urine ini untuk mencegah adanya anggota yang mengkonsumsi narkoba. Sekaligus membuktikan anggota para perwira di Polres Majene bersih dari narkoba," kata Barung.
Selain itu Kata Barung, merupakan wujud tanggungjawab Polisi sebagai penegak hukum, untuk menunjukkan keseriusan Polisi dalam memerangi peredaran Narkoba.
"Kapolres setempat sudah menegaskan kepada anggotanya. Jika ditemukan anggota yang terbukti mengkonsumsi narkoba akan diambil tindakan tegas, termasuk pemecatan," paparnya.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/kombes-pol-frans-barung-mangera_20150930_154349.jpg)