Pilkada Selayar
Minggu, Calon Bupati Selayar Deklarasi Pilkada Damai
Mereka adalah Saiful Arif-Djunaedi Faisal, A Basli Ali-Zainuddin dan Aji Sumarno-Abd Gani.
Penulis: Samsul Bahri | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Syamsul Bahri
TRIBUN-TIMUR.COM, SELAYAR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Selayar akan menggelar acara deklarasi damai Minggu (6/9/2015).
"Kita rencanakan deklarasi Pilkada damai di Selayar 6 September," Ketua KPU Selayar, Hasiruddin, Kamis (4/9/2015).
Deklarasi tersebut diharapkan tiga pasang calon bupati setempat ikut deklarasi ini.
Mereka adalah Saiful Arif-Djunaedi Faisal, A Basli Ali-Zainuddin dan Aji Sumarno-Abd Gani. (*)