Kemarau Landa Sulsel
Kemarau, Air PDAM di Malili Macet
PDAM Luwu Timur, tak dapat lagi mensuplai air bersih secara lancar pada siang hari.
Penulis: Sudirman | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM, MALILI - Warga Malili, Kabupaten Luwu Timur, mulai mengeluhkan krisis air bersih dalam dua hari terakhir ini.
Warga Malili, Lia, mengatakan, dua hari terkahir ini, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Luwu Timur, tak dapat lagi mensuplai air bersih secara lancar pada siang hari.
Bahkan sejumlah warga, harus menggunakan pompa air pada siang hari untuk mendapatkan air bersih yang akan digunakan untuk memasak, mencuci dan mandi.
"Kalau tengah malam air PDAM masih lancar, tapi kalau siang hari harus dibantu dengan pompa air untuk mendapatkan air bersih," ujar Lia, Rabu (12/8/2015). (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/air-pdam-tak-mengalir_20150810_200607.jpg)