Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Liga Premier Inggris

Poin 80, Man City Geser Liverpool

Seusai mengalahkan Everton 3-2 pada lanjutan Premier League di Stadion Goodison Park, Sabtu (3/5/2014).

Editor: Ilham Mangenre

TRIBUN-TIMUR.COM - Manchester City sukses mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Premier League dari Liverpool seusai mengalahkan Everton 3-2 pada lanjutan Premier League di Stadion Goodison Park, Sabtu (3/5/2014).

City kini berada di puncak klasemen dengan poin 80 dari 36 pertandingan, unggul selisih gol dari Liverpool di posisi kedua.

Sementara itu, Everton masih menempati peringkat kelima dengan perolehan poin 69.

Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Everton sebenarnya sudah mencoba mengambil alih permainan sejak menit-menit awal.

Beberapa kali skuad asuhan Roberto Martinez itu memperoleh peluang di depan gawang Manchester City.

Upaya mereka pun akhirnya membuahkan hasil setelah Ross Barkley sukses mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-11.

Gol tersebut diciptakannya dengan tendangan melengkung dari luar kotak penalti yang masuk ke pojok kanan atas gawang City tanpa mampu dihalau kiper Joe Hart.

Tertinggal, City kemudian berusaha membalas. Pada menit ke-16, Yaya Toure mencoba melepaskan tendangan jarak jauh dari luar kotak penalti.

Akan tetapi, bola tendangannya itu masih dapat ditepis dengan cukup baik oleh kiper Everton, Tim Howard.

Terus menekan, pendukung tim tamu akhirnya bersorak setelah Sergio Aguero sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-22.

Menerima umpan Toure, Aguero menggiring bola ke dalam kotak penalti Everton sebelum melepaskan tendangan keras yang masuk ke pojok kiri gawang Howard.

Namun, tak lama seusai mencetak gol itu, Aguero terlihat mengalami cedera. Ia pun akhirnya harus ditarik keluar oleh manajer City, Manuel Pellegrini, untuk digantikan oleh Fernandinho pada menit ke-28.

Tiga menit sebelum turun minum, skuad The Citizens mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui torehan Edin Dzeko. Gol tersebut diciptakannya setelah menerima umpan silang James Milner.

Selepas turun minum, Everton langsung tampil menggebrak. Pada menit ke-46, tim tuan rumah hampir saja menyamakan kedudukan jika bola tendangan Steven Naismith tidak dapat diantisipasi dengan baik oleh kiper City, Joe Hart.

Akan tetapi, City langsung membalas. Bahkan, upaya mereka langsung membuahkan hasil setelah Dzeko mencetak gol keduanya di laga ini seusai menerima umpan silang Samir Nasri dari sisi kiri lapangan.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved