Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pemilu 2014

Pemilu, Pertamina Jamin Stok BBM

Sementara untuk stok elpiji sekitar 12.264 MT.

Penulis: Rasni | Editor: Suryana Anas

MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM - PT Pertamina Marketing Operation Region (MOR) VII Sulawesi menjamin kecukupan Bahan Bakar Minyak (BBM) menjelang dan selama pelaksanaan pemilu, 9 April mendatang.    

Junior Officer Customer Relation MOR VII, Ibnu Adiwena, mengatakan, saat ini, stok BBM di Sulawesi tercatat 166 ribu kilo liter (KL). Yang terdiri atas 77 ribu KL premium, 12 ribu KL minyak tanah, dan 77 ribu KL solar. Sementara untuk stok elpiji sekitar 12.264 MT.    

Dikatakan, dengan penyaluran standar rata-rata harian, stok premium cukup untuk 13 hari kedepan, kebutuhan kerosene atau minyak tanah cukup untuk 24 hari, solar cukup menutupi kebutuhan selama 14 hari, serta elpiji 11 hari.    

"Ketentuannya, BBM habis ataupun tidak, tetap akan disuplai sesuai standar coverage days. Sehingga masyarakat tidak perlu khawatir jelang dan selama pelaksanaan Pemilu,” katanya.   

Sekadar informasi, konsumsi premium mencapai 5.800 KL per hari dan untuk hari libur atau perayaan lainnya akan naik menjadi 6.300 KL per hari. Sedangkan untuk konsumsi solar sebanyak 1.000 KL per hari.

Berita selengkapnya dapat dibaca pada edisi cetak Harian Tribun Timur, Senin (7/4/2014) hari ini. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved