Sambut Ultah Pertama, TPI Ajak Tribun Bikin Film
Salah satunya, membuat film pendek bertajuk 'Kita adalah Keluarga' dengan melibatkan talent dari para karyawan hingga Kapten Grab
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Berbagai persiapan dilakukan manajemen PT TPI Makassar menjelang perayaan Anniversary pertama.
Salah satunya, membuat film pendek bertajuk 'Kita adalah Keluarga' dengan melibatkan talent dari para karyawan hingga Kapten Grab (julukan driver Grab).
Menggandeng Tribun EO, proses pengambilan gambar ini digelar di Kantor TPI Ruko Citraland Hertasning, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (10/5/2019).
Pantauan Tribun Timur, empat talent ikut bermain pada film pendek berdurasi beberapa menit ini, dua diantaranya karyawan TPI Makassar, Faradiba dan Betary.
Serta Capten Syahrir dan Jasman selaku Driver Grab Makassar.
Film pendek ini ditangani langsung Videografer Tribun Timur, Sanovra JR. Mereka menyambangi beberapa titik di area Citraland Makassar kurang lebih dua jam.
Partner Engangement & Development Lead TPI Makassar, Didiet Adityo Wibowo mengatakan, pihaknya ingin menghadirkan nuansa menarik dengan penuh kekeluargaan di Anniversary pertama ini.
"Mengapa film pendek, karena memang trennya saat ini begitu. Kita mencoba menghadirkan hal-hal yang lagi digandrungi masyarakat," katanya pada Tribun Timur.
Lebih lanjut dikatakan, konsep awal hanya ingin buat video testimoni saja. Namun saran dari beberapa pihak akhirnya disepakati membuat film pendek yang menunjukkan beberapa adegan Kapten Grab dengan keluarganya ataupun saat mengantar penumpang.
"Film pendek ini nantinya akan diupload di youtube dan Instagram Tribun Timur selaku patner kami dalam acara ini, akan ditayangkan di akun sosmed TPI Makassar juga serta akan ditayangkan saat perayaan anniversary pertama di Pantai Akkarena pada 15 Mei 2019 mendatang," ujarnya.
"Dengan film pendek ini, para Kapten Grab serta masyarakat bisa melihat bagaimana kami di TPI Makassar akan selalu dekat dengan mereka tanpa sekat. Kita semua adalah keluarga," tuturnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/trr5.jpg)