Sebulan Tangani Bencana Sulteng, Pasukan Reaksi Cepat Korps Marinir dan Kostrad Kembali ke Kesatuan
"Berkekuatan 656 orang pasukan Marinir dari satuan Pasmar 1 Jakarta dan Pasmar 2 Surabaya, kemarin telah kembali ke Surabaya dan Jakarta"
Penulis: Hasan Basri | Editor: Nurul Adha Islamiah
Laporan wartawan Tribun Timur Hasan Basri
TRIBUN - TIMUR.COM, MAKASSAR -- Pasukan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (PRCPB) Korps Marinir dan Kostrad ditarik kembali ke basis setelah sebulan menangani bencana di Palu, Sigi dan Donggala, Sulawesi Tengah.
"Berkekuatan 656 orang pasukan Marinir dari satuan Pasmar 1 Jakarta dan Pasmar 2 Surabaya, kemarin telah kembali ke Surabaya dan Jakarta dengan KRI Teluk Ende 517," kata Kepala Penerangan Kogasgabpad, Kol Inf Teguh Pudji Rahardjo dalam rilisnya, Jumat (02/11/2018).
Teguh mengatakan untuk hari ini pasukan Batalyon Komposit Kostrad terdiri dari personel Kesehatan, Zeni Tempur dan Perbekalan/Angkutan menyusul kembali ke induk pasukannya di Jakarta dengan KRI Teluk Manado.
Baca: Hasil RUPS LB Bank Sulselbar, Irmayanti Sultan Jabat Direktur Umum
Baca: Susu Formula Diskon 10 Persen di Lotte Mart Panakkukang
Baca: Makan Siang Bersama, Kapolres Bulukumba Ajak Tahanan Move On
Pasukan-pasukan ini kata Teguh didesain untuk memberikan bantuan kemanusiaan secara cepat, karena itu pasukan ini sudah dilengkapi personel kesehatan lapangan.
Personel berkemampuan Zeni dilengkapi alat berat dan pertukangan serta personel Perbekalan/Angkutan yang dapat menggelar dapur lapangan dan penyediaan angkutan secara cepat di daerah bencana.
"Pasukan ini bertugas di Palu setelah satu hari pasca gempa, yaitu tanggal 29 September sampai masa tanggap darurat kedua selesai, dilanjutkan masa transisi darurat menuju ke pemulihan, hingga 2 November ini," tuturnya.
Aapun wilayah tanggung jawab yang diberikan Kogasgabpad kepada pasukan Marinir meliputi sektor Donggala bagian timur. Mulai dari perbatasan Palu sampai Balaesang Tanjung dan Balaesang Darat kurang lebih sepanjang 120 km. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/pasukan-reaksi-cepat-penanggulangan-bencana-prcpb_20181102_201819.jpg)