CPNS 2018
Formasi Dokter di Dua Kepulauan Terjauh di Pangkep Tak Dilirik
Pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pangkep untuk formasi dokter di dua kepulauan terjauh Pangkep kosong.
Penulis: Munjiyah Dirga Ghazali | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUNPANGKEP.COM, PANGKAJENE-- Pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pangkep untuk formasi dokter di dua kepulauan terjauh Pangkep kosong.
Hingga pendaftaran ditutup, Selasa (15/10/2018) pukul 23.59 Wita tidak satupun pelamar yang melamar di formasi dokter umum dan dokter gigi tersebut.
"Iya kosong, sayang sekali padahal kita sudah bukakan formasi agar kebutuhan dokter di pulau terpenuhi. Tidak ada solusi karena formasinya ini tidak bisa dialihkan dan langsung hangus," kata Kepala Bidang Dokumentasi dan Informasi Kepegawaian BKPPD Pangkep, Irawan Makmur kepada TribunPangkep.com di Kantor BKPPD Pangkep, Selasa (16/10/2018).
Dia menambahkan, tidak adanya peminat yang melamar formasi dokter ini karena jarak yang cukup jauh dan pengabdian yang harus 10 tahun menetap disana.
"Memang pelamar dokter di kepulauan terjauh Pangkep ini tidak ada, mungkin karena jarak dan penempatannya itu harus mengabdi selama 10 tahun tidak boleh pindah-pindah. Jadi mau diapa lagi kita sudah fasilitasi," ungkapnya.
Berikut rincian peminat dokter umum dan dokter gigi yang tidak ada pelamarnya sampai ditutup pendaftaran.
Formasi dokter umum di Puskesmas Liukang Tangaya 1 formasi, dokter umum Puskemas Pammantauang 1 formasi, dokter umum di pulau Sailus 1 formasi, dokter umum pulau Sarappo 1 formasi, dokter gigi Puskesmas Liukang Tangaya 1 formasi, dokter gigi di Puskesmas Pammantauang 1 formasi dan dokter spesialis anastesi di RSUD Pangkep 1 tidak ada pelamar.