Jokowi-Ma'ruf Tunjuk Tiga Elite Jadi Tim Kampanye Nasional di Sulsel
Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin telah menunjuk tiga elite tim pemenangan di Sulawesi Selatan.
Penulis: Muh. Hasim Arfah | Editor: Anita Kusuma Wardana
Jokowi-Maruf Amin
Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasim Arfah
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Tim Kampanye Nasional Calon Presiden dan Wakil Presiden, Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin telah menunjuk tiga elite tim pemenangan di Sulawesi Selatan.
Dari surat yang didapatkan Tribun, ketua tim kampanye Nasional untuk wilayah Sulsel, yakni Syamsul Bahri (legislator DPR RI dari Fraksi Golkar).
Sementara itu, sekretaris Tim Jokowi-Ma'ruf Amin, yakni Asrul Makkarus Sujima dan Bendahara Fery Tanriadi.
Asrul mengatakan akan bekerja lebih awal.
"Tugas pertama kami adalah membentuk dan merampungkan tim di tingkat provinsi dan kabupaten/kota," katanya, Selasa (18/9/2018). (*)
