Cristiano Ronaldo ke Juventus, Ini Salam Perpisahan dari Benzema dan 6 Pemain Real Madrid Lainnya
Para pemain Real Madrid menaruh perhatian khusus ketika sang bintang memutuskan untuk hengkang setelah sembilan tahun bersama.
TRIBUN-TIMUR.COM - Cristiano Ronaldo kini resmi berseragam Juventus.
Ya, Juventus telah resmi mengontrak pemain berjuluk CR7 hingga 2022, pada Selasa (10/7/2018).
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi klub, Klub berjuluk Nyonya Tua itu mengikat Cristiano Ronaldo dari Real Madrid dengan mahar 100 juta euro atau sekitar 1,6 triliun rupiah.
Baca: Cristiano Ronaldo Resmi ke Juventus, Siap Nikmati Liga Top Eropa ke-3, Messi Masih di Barcelona
Baca: Jadi Penentu Prancis Melaju ke Final, Samuel Umtiti Pecahkan Rekor 60 Tahun Lalu
Meski kini Cristiano Ronaldo telah resmi bergabung dengan Juventus, ia pernah menjadi bagian keluarga dari Real Madrid.
Para pemain Real Madrid pun menaruh perhatian khusus ketika sang bintang memutuskan untuk hengkang setelah sembilan tahun bersama.
Baca: Cawapres Jokowi 2019 Benarkah Bikin Gempar Seperti Kata Elite Nasdem? Simak Ulasan LSI
Baca: Sudah 200 Lebih Caleg Urus SKCK di Polres Soppeng
Berikut tujuh salam perpisahan yang diucapkan oleh mantan rekan setim Cristiano Ronaldo di Real Madrid:
1. Karim Benzema
Begitu banyak yang ingin aku katakan, tetapi aku tidak akan banyak berkata-kata.
Sebuah kebahagiaan dan kehormatan bisa bermain dengan pemain sepak bola terbaik di dunia.
Saya berharap yang terbaik @cristiano.
Baca: Millennial - Amanda Siayne Wajib Punya Kemeja Putih dan Flat Shoes, Ini Alasannya
Baca: Rayakan Ultah Papanya, Resleting Celana Daffa Wardhana Pacar Chelsea Islan Bikin Netizen Riuh
2. Marco Asensio
Kami senang bermain di sisi mu, kamu telah menjadi teladan dalam segala hal. Semoga beruntung di tahap baru @cristiano
3. Toni Kroos
Kita telah memenangkan trofi penting dalam beberapa tahun terakhir!
Juara sejati, Senang bisa bermain denganmu! Semua yang terbaik, legenda @cristiano.
Baca: LG Perkenalkan Mesin Cuci Khusus Laundry
Baca: Henderson Siap Tempur, Berikut Prediksi Inggris vs Kroasia dan Cara Nonton Live Streaming di HP