Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

4.192 KK di Luwu Utara Terima Kartu Keluarga Sejahtera

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, mengatakan pemberian KKS sebagai wujud keseriusan pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat.

Penulis: Chalik Mawardi | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR
Presiden Joko Widodo membagikan Kartu Indonesia Sehat (KIS) kepada warga di Pelabuhan Rakyat Paotere Makassar, Sulsel, Jumat (22/5/2015). Kunjungan resmi kedua Presiden Joko Widodo ini di Makassar untuk membagikan Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, dan Kartu Keluarga Sejahtera. TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR 

TRIBUNLUTRA.COM, MASAMBA - Sebanyak 4.192 kepala keluarga (KK) di Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, menerima Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) pada tahun 2016 ini.

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, mengatakan pemberian KKS sebagai wujud keseriusan pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat.

"Beberapa waktu lalu kita juga menyerahkan KKS kepada 5.362 KK, sehingga total penerima KKS di Luwu Utara telah 9.554 KK," kata Indah, kepada TribunLutra.com, Kamis (18/8/2016).

Menurutnya, pemberian KKS bagian dari program simpanan keluarga sejahtera untuk membangun keluarga produktif yang merupakan program unggulan Presiden RI, Joko Widodo.

"Ini adalah gambaran upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat kurang mampu," tuturnya.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved