Pemkab Sidrap
Sidrap Ikut Skrining Kesehatan Serentak 'Andalan Sehati'
Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) turut ambil bagian dalam kegiatan skrining kesehatan serentak bertajuk “Andalan Sehati”,
Penulis: Humas Setda Sidrap | Editor: Edi Sumardi
TRIBUN-TIMUR.COM - Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) turut ambil bagian dalam kegiatan skrining kesehatan serentak bertajuk “Andalan Sehati”, yang digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-356 Provinsi Sulawesi Selatan, Selasa (14/10/2025).
Kegiatan tersebut diikuti secara virtual dari SMAN 2 Pangkajene Sidenreng, dihadiri oleh Wakil Bupati Sidrap Nurkanaah, bersama Plt Kepala Dinas Kesehatan Sidrap Ishak Kenre.
Acara utama dibuka secara resmi Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman.
Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Nurkanaah menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya program skrining kesehatan ini.
“Program ini sangat bermanfaat untuk mendeteksi sejak dini potensi masalah kesehatan pada remaja. Upaya seperti ini perlu terus dilakukan secara berkelanjutan,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga pola hidup sehat di kalangan pelajar agar tumbuh menjadi generasi muda yang tangguh dan produktif.
Program “Andalan Sehati” (Aksi Nyata Deteksi Dini, Lakukan Skrining demi Harapan Hidup Sehat Kita) dilaksanakan secara serentak di 24 kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan.
Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel, Dinas Pendidikan Sulsel, dan Kementerian Agama Sulsel.
Skrining ini menyasar 10.000 siswa SMA, SMK, MA, dan pesantren sederajat, dengan tujuan meningkatkan kesadaran akan pentingnya deteksi dini kesehatan sekaligus mendukung terwujudnya generasi muda yang lebih sehat, cerdas, dan berdaya saing.(*)
4 Siswa SMP Torehkan Prestasi Nasional Sekaligus |
![]() |
---|
Bunda PAUD Sidrap Haslindah Syaharuddin: Pendidikan Prasekolah Kunci Masa Depan Generasi Emas |
![]() |
---|
Sidrap Perkuat Predikat Lumbung Pangan, Tingkat Kemiskinan Terendah di Sulsel |
![]() |
---|
Pemkab Sidrap dan BKN Pererat Sinergi Pengelolaan Kepegawaian Daerah |
![]() |
---|
400 Anak Bakal Makan Telur Serentak di Sidrap |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.