Hotel KHAS Makassar
Hotel KHAS Makassar Rayakan HUT ke-8, Donor Darah hingga Makan Malam Bersama Anak Yatim
Hotel KHAS Makassar di merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-8, Sabtu (2/12/2023).
Penulis: Rudi Salam | Editor: Sukmawati Ibrahim
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Hotel KHAS Makassar di merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-8, Sabtu (2/12/2023).
Perayaan hotel yang berada di Jl Mappanyukki ini digelar secara sederhana dengan pemotongan tumpeng bersama manajemen KHAS Makassar.
Ada pula makan malam bersama anak yatim dari Yayasan Al Hikam Al Wasathiyah Indonesia.
Sebelumnya, rangkaian HUT diisi dengan berbagai rangkaian acara, seperti donor darah, KHAS Mengajar, dan Bersih-bersih Pantai.
Aksi sosial donor darah KHAS Makassar berhasil mengumpukan sebanyak 20 kantong darah.
Kemudian KHAS Mengajar menyasar Kampus Unifa dan SMKN 1 Makassar.
General Manager Hotel KHAS Makassar Nohandika Anggadibowo mengatakan, anniversary kali ini mengangkat tema ‘8uild a 8right Future’.
Tema tersebut diangkat sebagai bentuk komitmen KHAS Makassar membangun masa depan hotel yang cerah.
“Jadi ke depan, dengan kondisi dinamis ini, kita harus tetap optimis melakukan inovasi-inovasi,” katanya, saat ditemui Tribun-Timur.com.
Ke depan, manajemen KHAS Makassar akan melakukan beberapa renovasi untuk tetap bisa bersaing.
Nohandika menyebut, selama 2023, tingkat hunian KHAS Makassar cukup baik.
“Rata-rata di angka 60 persen (okupansi), itu sudah cukup baik,” sebutnya.
Spesial anniversary, KHAS Makassar memberikan diskon tambahan 8 persen dan 20 persen bagi tamu yang menginap.
Kemudian pemesanan melalui website, tamu akan diberikan promo diskon 5 persen.
“Promo ini berlaku sebelum tahun baru,” kata Nohandika.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Penampilan-anak-yatim-dari-Yayasan-Al-Hikam-Al-Wasathiyah-Indonesia.jpg)