Perbedaan Motor Listrik Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus, Kini Dijual Rp17 Jutaan
Honda EM1 e: hadir dengan desain modern dan teknologi terkini yang menyasar kebutuhan mobilitas harian anak muda dan masyarakat urban.
TRIBUN-TIMUR.COM - Honda terus menggencarkan komitmennya dalam menghadirkan kendaraan ramah lingkungan di Indonesia melalui peluncuran dan promosi motor listrik.
Salah satunya lewat promo pembelian Honda EM1 e:.
Honda EM1 e: hadir dengan desain modern dan teknologi terkini yang menyasar kebutuhan mobilitas harian anak muda dan masyarakat urban.
Honda EM1 e: ditawarkan dalam dua varian, yakni EM1 e: sabagai varian standar dan EM1 e: Plus.
Lantas, apa perbedaan Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus?
Secara umum, dua varian ini hampir sama.
Bedanya pada dimensi, berat, warna, dan fungsionalitas bawaan.
Baca juga: Promo Motor Listrik Honda di EVMazing Corner: Diskon Cicilan Rp150 Ribu per Bulan, Potong Tenor
EM1 e: PLUS memiliki dimensi yang sedikit lebih besar dan lebih berat dibandingkan EM1 e: standar.
Berikut detail perbedaan Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus:
1. Dimensi
Honda EM1 e: standar: Panjang 1795 mm, Lebar 680 mm, Tinggi 1080 mm
Honda EM1 e: Plus: Panjang 1860 mm, Lebar 680 mm, Tinggi 1080 mm
2. Berat
Honda EM1 e: standar: 94 Kg
Honda EM1 e: Plus: 96 Kg
3. Warna
Honda EM1 e: standar: Innovative White, Intelligent Matte Black, dan Smart Red.
Honda EM1 e: Plus: Warna Excellent Matte Silver.
4. Fungsi
Honda EM1 e: vocok untuk pengguna yang ingin motor listrik simpel tanpa banyak tambahan
Honda EM1 e: Plus lebih praktis untuk pengendara yang butuh ruang penyimpanan tambahan
5. Harga
Honda EM1 e: dibanderol lebih murah dari Honda EM1 e: Plus.
Asmo Sulsel Beri Promo Motor Listrik
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel), selaku main dealer sepeda motor Honda wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Ambon, menghadirkan promo besar-besaran untuk pembelian motor listrik.
Salah satu tipe motor listrik yang mendapat promo, yakni Honda EM1 e:.
Motor listrik andalan Honda yang dibanderol Rp40 jutaan, kini bisa didapatkan dengan harga mulai Rp17 jutaan.
Marketing Manager Asmo Sulsel, Kresna Murti Dewanto mengatakan promo ini merupakan bagian dari program nasional PT Astra Honda Motor (AHM) untuk mendorong adopsi kendaraan listrik Indonesia.
Ini juga sejalan dengan kampanye pemerintah menuju transportasi ramah lingkungan.
"Memang arahan dari pusat karena sedang menggencarkan penjualan motor listrik," kata Kresna kepada Tribun-Timur.com, Jumat (18/7/2025).
Promo disambut positif, khususnya masyarakat Sulawesi Selatan.
Banyak konsumen ke diler untuk melihat langsung unit motor listrik.
Promo berlaku selama Juli 2025 di diler resmi motor Honda di wilayah Asmo Sulsel.
(Tribun-Timur.com/Hasriyani Latif)
| New Honda ADV 160 Harga OTR Makassar, Promo Oktober dan Spesifikasi |
|
|---|
| Waspada Jalan Licin! Simak Tips Aman Berkendara dari Asmo Sulsel |
|
|---|
| Asmo Sulsel Perkuat Kampanye Cari Aman Lewat Edukasi Safety Riding di Kalangan Pelajar |
|
|---|
| DP Rp1 Juta Bawa Pulang Honda BeAT, Simak Spesifikasi dan Keunggulannya |
|
|---|
| New Honda ADV 160 Resmi Mengaspal di Makassar, Diskon hingga Rp3 Juta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Honda-EM1-e-selama-Juni.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.