PSM Makassar
BREAKING NEWS: PSM Makassar Keluhkan Waktu Pertandingan, CAHN FC Percaya Diri
PSM Makassar diuji wakil Vietnam, Cong An Ha Noi (CAHN) FC di leg pertama semifinal ASEAN Club Championship (ACC) 2024/2025.
Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Alfian
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Usai libur FIFA Matchday, PSM Makassar kedatangan tamu kuat di Stadion BJ Habibie, Parepare, Rabu (2/4/2025) malam.
PSM Makassar diuji wakil Vietnam, Cong An Ha Noi (CAHN) FC di leg pertama semifinal ASEAN Club Championship (ACC) 2024/2025.
Persiapan berbeda ditunjukkan kedua tim dalam menatap pertandingan.
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengeluhkan jadwal pertandingan yang tidak tepat.
Pasalnya, berdekatan dengan momentum Idulfitri
Ia menyampaikan, harusnya pertandingan melihat budaya dan agama di negara atau daerah.
“Saya tekankan di kompetisi ini, sudut pandang dari budaya, agama bisa dilihat dari hari raya besar ini, namun apapun itu kita harus bertanding,” katanya saat konferensi pers Selasa (1/4/2025) malam.
Baca juga: Prediksi Susunan Pemain PSM Makassar vs CAHN FC, Nermin Haljeta Starter, Balotelli Cadangan
Pelatih berusia 44 tahun ini menuturkan, pemainnya baru saja melewati bulan Ramadan. Sebagian besar pemain menjalani puasa selama sebulan.
Ditambah lagi, para pemain diberi waktu libur untuk berkumpul bersama keluarga di momen Idulfitri.
Sedangkan CAHN terus berlatih, tidak berpuasa dan tidak merayakan Idulfitri.
“Jadi saya kira ini seperti tim profesional vs tim amatir,” ujarnya.
Bernardo Tavares pun berharap, suporter datang untuk memenuhi stadion.
Dukungan mereka menjadi suntikan energi besar bagi pemain.
“Sekali lagi saya harap suporter memberikan suntikan besar (dukungan) di pertandingan,” pintanya.
Di lain sisi, CAHN jauh-jauh menempuh perjalanan ke Parepare tak ingin pulang dengan tangan kosong.
Kemenangan diincar sang pelatih, Alexandre Mano Polking untuk memudahkan langkah timnya ketika menjadi tuan rumah di leg kedua pada Rabu (30/4/2025).
Namun, ia tahu tak akan mudah meraih kemenangan di kandang PSM Makassar.
“Sangat penting hasil leg pertama. Namun, hal yang sama juga berlaku bagi kami. Kami juga ingin mendapatkan hasil yang baik di sini untuk menentukan segalanya di kandang bersama para penggemar kami,” katanya.
Mantan Pelatih Timnas Thailand ini berharap, pertandingan CAHN kontra PSM Makassar berjalan bagus.
Apalagi, PSM Makassar memiliki basis suporter yang besar. Hal ini tentu sangat baik bagi iklim sepak bola.
Timnya pun telah bersiap hadapi tekanan dari suporter PSM Makassar.
“Mereka (pemain CAHN) telah mempersiapkan diri hadapi tekanan tersebut,” sebut Mano Polking. (*)
| Eks Pemain PSM Makassar Makin Gacor di Pegadaian Championship, Masuk Daftar Top Skorer |
|
|---|
| Adu Tajam Ujung Tombak PSM Makassar vs PSBS Biak di Pekan 13 Super League |
|
|---|
| PSM Makassar Diminta Maksimalkan Peran Savio Roberto dan Akbar Tanjung di Laga Kontra PSBS Biak |
|
|---|
| Preview PSM Makassar vs PSBS Biak: Momentum Tomas Trucha Kembalikan Keangkeran Stadion BJ Habibie |
|
|---|
| Derby Indonesia Timur, PSM Makassar Jamu PSBS Biak: Adu Tajam Abu Kamara vs Ruyery Blanco |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Instagram-CAHN-FC-cahn_FC-dan-Instagram-PSM-Makassar-psm_makassar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.