Brigjen Pol Yusri Yunus Wafat
Profil Brigjen Yusri Yunus Jenderal Asal Sulsel Meninggal di RSCM Jakarta, Letting Kapolri di Akpol
Brigjen Yusri Yunus meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2025).
Yusri memulai kariernya dengan menjabat sebagai Pa Subdit Pol Udara Dit Samapta Korsabhara Baharkam Polri pada tahun1992.
Setelah itu, ia sempat menduduki posisi sebagai Kapolres Bintan (2007), Kapolres Tanjungpinang (2008), Kasubbid Dokliput Bid Prodok Divhumas Polri (2009), dan Kasubbagopinev Bagpenum Ropenmas Divhumas Polri (2011).
Yusri juga pernah menjadi Dirpamobvit Polda Kepri (2013), Kabidhumas Polda Jabar (2016), Kabagpensat Ropenmas Divhumas Polri (2018).
Kariernya makin moncer setelah ia didapuk sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Penmas Divhumas Polri pada tahun 2019.
Di tahun yang sama, Yusri Yunus yang berpangkat Kombes didapuk menjadi Kabidhumas Polda Metro Jaya.
Saat memegang jabatan itu, ia kerap menginformasikan kasus-kasus yang menjadi sorotan publik di Jakarta.
Lalu, pada tahun 2021, Yusri akhirnya menjadi pati Polri karena naik pangkat menjadi Brigjen.
Kala itu, ia diangkat menjadi Dirregident Korlantas Polri.
Kehidupan Pribadi
Yusri Yunus memiliki istri yang bernama Ny. Lina Yusri.
Pasangan ini sudah dikaruniai anak dan juga cucu.
Brigjen Yusri Yunus merupakan anggota polisi yang cukup aktif bermain media sosial (medsos).
Ia memiliki akun Instagram bernama @yusriyunus_91.
Di Instagram, Yusri kerap membagikan potret kebersamaannya dengan sang istri maupun sang anak.
Tak jarang pula ia menunggah momen dirinya yang sedang bertugas sebagai Dirregident Korlantas Polri.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.