Libur Akhir Tahun, Jeep Harley Davidson Makassar Touring De Java
Pecinta jeep rubicon dan motor gede Harley Davidson yang tergabung dalam komunitas Jeep Harley Davidson (JHD) Makassar menggelar touring Dejava
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- Kumpulan pecinta jeep rubicon dan motor gede Harley Davidson yang tergabung dalam komunitas Jeep Harley Davidson (JHD) Makassar menggelar touring Dejava yang dilaksanakan pada tanggal 14 Desember sampai 23 Desember 2024.
Sebanyak 20 unit kendaraaan dikirim melalui kapal Fery Dharma Lautan Utama dari Makassar menuju Surabaya.
H Hariyadi (Om Hary) selaku ketua pelaksana kegiatan touring ini menyampaikan jumlah peserta dalam touring kali ini mencapai 20 member yang diramaikan hingga 60 orang beserta crew dan anggota keluarga.
Didampingi Sekjend JHD H. Akhmad Ariesta Gemilang (Om Esta) menambahkan touring kali ini turut didukung oleh Dupli Akkarena, Harum Lestari Group dan Kalla kars sebagai mitra JHD.
Touring ini bertujuan untuk mengeksplore keindahan alam Indonesia dengan rute Surabaya - Malang - Yogyakarta - Bandung - Banten dan Finish di Jakarta.
Diwawancari terpisah Chandra selaku Ketua Umum JHD menyampaikan touring ini juga bertujuan dalam rangka mempererat hubungan silaturrahmi diantara member sehingga komunitas ini bisa semakin solid dan terus berkembang.
| Rp9,6 Miliar untuk Jalan Layang di TPA Tamangapa Manggala |
|
|---|
| Evaluasi Pertanahan di Sulsel, Menteri ATR/BPN Bahas Pendaftaran Tanah Hingga RDTR Daerah |
|
|---|
| Pemprov Sulsel Sasar Perbaikan 452 Rumah Tidak Layak dan Korban Bencana |
|
|---|
| Nusron Wahid Bocorkan Oknum Elite BPN Terlibat Sengketa Lahan Jusuf Kalla di Makassar |
|
|---|
| Dua Pemain PSM Makassar Masuk Best Eleven Pekan 12 Super League, Hilman Tepis 5 Peluang Dewa United |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.