Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Proliga

Daftar 4 Pemain Timnas Voli Putri Dirumorkan Gabung Bandung BJB Jelang Proliga, Ada Spesialis Juara

Mereka Hany Budiarti, Wilda Siti Nurfadhilah, Ratri Wulandari, dan Myra Suci.

Editor: Sudirman
Ist
Wilda Siti Nurfadhilah, Hany Budiarti, Ratri Wulandari, dan Myra Suci. Empat pemain Timnas dirumorkan gabung Bandung BJB Tandamata. 

TRIBUN-TIMUR.COM - Empat pemain Timnas voli putri Indonesia dirumorkan bergabung dengan Bandung BJB Tandamata jelang Proliga 2025.

Mereka Hany Budiarti, Wilda Siti Nurfadhilah, Ratri Wulandari, dan Myra Suci.

Keempatnya bukanlah orang baru di Bandung BJB Tandamata.

Seperti Wilda Siti Nurfadhilah dan Myra Suci pernah membela Bandung BJB Tandamata di Proliga.

Sementara Hany Budiarti dan Ratri Wulandari juga pernah membela Bandun BJB Tandamata meski pun bukan di Proliga.

Baca juga: Wilda hanya PHP? Bandung BJB Tandamata Fix Datangkan Ratri Wulandari, Tandem Megawati di Timnas

Hany Budiarti merupakan pemain pertama dirumorkan bergabung Bandung BJB.

Kemudian disusul Wilda Siti Nurfadhilah, disusul Ratri Wulandari dan Myra Suci.

Kabar keempatnya bergabung Bandung BJB sudah beredar di media sosial.

Hany Budiari, Ratri Wulandari, dan Myra Suci bertuliskan done deal di medsos.

Sementara Wilda masih sebatas rumor.

Wilda merupakan pemain spesialis juara di Proliga.

Ia sudah 10 kali mengantar timnya lolos ke final dan tujuh diantaranya juara Proliga.

Terbaru done deal yaitu Myra Suci diunggah akun Facebook @JP Sport.

"Myra Suci done deal ke Bandung BJB Tandamata. BJB Tandamata mulai menyala gak sih gaes," tulis akun JP Sport, Senin (25/11/2024).

Namun keempat pemain ini belum pernah diperkenalkan di akun Instagram @bandungbjbtandamataofficial.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved