Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kompleks Lapas Makassar Terbakar

Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Hanguskan 2 Rumah, 1 Meninggal Dunia

Bhabinkamtibmas Gunung Sari, Aipda Andi Firman mengatakan pihaknya masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran tersebut.

dok pribadi
Kebakaran di Kompleks Lapas Makassar, dengan 12 unit armada Damkar diterjunkan, Rabu (20/11/2024). 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran di Jl Kompleks Lapas, Kelurahan Gunung Sari, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (20/11/2024)

Bhabinkamtibmas Gunung Sari, Aipda Andi Firman mengatakan pihaknya masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran tersebut.

"Penyebab kebakaran masih tahap penyelidikan," jelasnya.

Kebakaran yang melanda di kawasan padat penduduk ini mengakibatkan dua rumah hangus terbakar.

Dia menyebut, di dua rumah ini terdiri dari 5 kartu keluarga (KK)

Tak hanya itu, peristiwa kebakaran ini mengakibatkan satu orang meninggal dunia.

Korban ialah Nurhayati (69)

Almarhumah merupakan tuna netra.

Korban ditemukan di ruang tengah rumahnya.

Saat ditemukan oleh petugas, korban dalam kondisi luka bakar dan sudah tak bernyawa lagi. 

Petugas gabungan dari Damkar dan pihak Kepolisian langsung mengevakuasi jasad korban ke RS Bhayangkara Makassar guna pemeriksaan.

Kepala Bidang Operasi Pemadam Kebakaran Makassar, Cakrawala, mengatakan, Petugas pemadam kebakaran yang menerima laporan dari masyarakat segera bergerak cepat ke lokasi kejadian. 

"Api diketahui menghanguskan area seluas 25x30 meter yang mencakup dua rumah milik Abd Rasid dan Muh Yunus," ucapnya

Damkar Makassar mengerahkan 12 unit armada untuk memadamkan api 

Diperkirakan sekira 25 menit api berhasil dikuasai petugas Damkar Makassar

Tak ada kendala dalam penanganan kebakaran ini.

 

Laporan TribunTimur.com, Sayyid Zulfadli

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved