Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Sekjen Red Gank Harap PSM Makassar Bermarkas di Stadion BJ Habibie Januari 2025

PSM Makassar belum dipastikan bisa menggunakan Stadion BJ Habibie, Kota Parepare, jika pengerjaannya sudah rampung Desember mendatang.

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Sukmawati Ibrahim
dok pribadi
Sekjen Red Gank, Sadakati Sukma. Sadakati Sukma berharap, PSM Makassar bisa gunakan Stadion BJ Habibie sebagai homebase pada Januari 2025. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - PSM Makassar belum dipastikan bisa menggunakan Stadion BJ Habibie, Kota Parepare, jika pengerjaannya sudah rampung Desember mendatang.

Sebab, stadion berkapasitas 8.500 penonton itu memiliki masa pemeliharaan.

Keputusan pun berada di tangan pejabat pembuat komitmen (PPK) untuk penggunaannya.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Red Gank, Sadakati Sukma berharap, koordinasi bisa terjalin antara Manajemen PSM Makassar, Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare dan PPK untuk penggunaan Stadion BJ Habibie.

"Harusnya 100 persen selesai dulu dan dikoordinasikan sepeti apa dan kapan stadion bisa digunakan," katanya saat dihubungi Tribun-Timur.com, Kamis (10/10/2024).

"Mulai sekarang manajemen lobi-lobi, koordinasi dengan Pemkot Parepare dan PPK untuk penggunaannya," tambahnya.

Pria akrab disapa Sadat ini sangat berharap, Januari 2025, PSM Makassar sudah bermarkas lagi di Sulsel.

Ia melihat PSM Makassar menjadi tim musafir pastinya merugi.

Saat ini tim Juku Eja ber homebase di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur.

Animo penonton tak sebanyak ketika PSM Makassar bermain di Stadion BJ Habibie.

Padahal Yuran Fernandes cs membutuhkan dukungan langsung dari suporter.

Apalagi musim 2022/2023 lalu, 13 di Stadion BJ Habibie tanpa kekalahan.

Rinciannya, 12 kali menang dan sekali hasil imbang.

"Saya kira itu faktor yang sangat dinantikan dan faktor bisa memberikan keuntungan bagi klasemen akhir pastinya," ucapnya.

Bersyukur Progres Stadion BJ Habibie

Sadat bersama suporter PSM Makassar bersyukur progres revitalisasi Stadion BJ Habibie berjalan bagus.

Revitalisasi Stadion BJ Habibie dari awal memang tujuannya untuk hadirkan stadion layak di Parepare dan Sulsel.

Termasuk, PSM Makassar memiliki markas di karena di Kota Makassar sendiri tak ada stadion.

"Sebuah kesyukuran bagi saya dan suporter PSM Makassar lainnya bahwa progres renovasi  berjalan bagus," ucapnya.(*)

 

 

 

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved