Voli
Yolla Yuliana Susul Megawati Hangestri Tampil di Luar Negeri, Gabung Red Sparks?
Kepastian Yolla Yuliana akan tampil di Jepang dibenarkan pemilik agensi Jakarta Sport Management, Wibi Anhari, Kamis (29/9/2024).
TRIBUN-TIMUR.COM - Pevoli Yolla Yuliana susul Megawati Hangestri tampil di luar negeri.
Namun Yolla Yuliana dipastikan tak akan gabung di Red Sparks, Korea Selatan seperti Megawati Hangestri.
Yolla Yuliana akan bergabung ke Liga Voli Jepang musim 2024 / 2025.
Kepastian Yolla Yuliana akan tampil di Jepang dibenarkan pemilik agensi Jakarta Sport Management, Wibi Anhari, Kamis (29/9/2024).
Yolla Yuliana akan tampil di kasta kedua Liga Voli Jepang.
Baca juga: Curhat Tisya Amalia Ungkap Hal Buruk PBVSI, Pernah Dikeluhkan Yolla Yuliana dan Wilda Nurfadhilah
Yolla Yuliana menjadi atlet voli putri kedua musim 2024/2025 yang berstatus abroad.
Unggahan Wibi Anhari menuliskan "Good luck Ibu @Yollayuliana1515".
Seperti diketahui, Yolla Yuliana di kalangan pevoli muda Tanah Air memang akrab dipanggil julukan Ibu.
Wibi Anhari membenarkan langganan Timnas voli putri Indonesia itu berkarier di luar negeri alias abroad untuk musim 2024/2025.
"Yes, Yolla (Yuliana) abroad," jawabnya singkat ketika dihubungi Tribunnews, Jumat (30/8/2024) pagi WIB.
"Ke Jepang, untuk klub pastinya itu main di Tokyo Sunbeams," terang Wibi Anhari menambahkan.
Jika ditelisik melalui data yang dirangkum via laman Volleybox, Tokyo Sunbeams bukan klub kasta tertinggi di V-League Japan Volleyball Women.
Untuk musim 2024/2025, klub yang diperkuat oleh Yolla Yuliana ini berkompetisi di kasta kedua alias V-League 2 Japan Volleyball Women.
Dan secara track record, Tokyo Sunbeams belum pernah berkompetisi di kasta tertinggi kompetisi bola voli Liga Jepang.
Namun peluang itu terbuka untuk musim ini, mengingat masuknya Yolla Yuliana memperkuat barikade blok tim yang sempat menggunakan nama GSS Tokyo Sunbeams ini.
| Benarkah Kapten Voli Putri Vietnam Pria? Timnas Voli Putri Indonesia Potensi Diuntungkan |
|
|---|
| Penampilan Timnas Voli Putri Indonesia Ambyar Ditinggal Wilda, 2 Kali Kalah Lawan Filipina |
|
|---|
| Profil Megawati Hangestri Kapten Timnas Voli Putri Indonesia di SEA V League 2025 |
|
|---|
| Profil Rivan Nurmulki Opposite Tebaik Dirumorkan Pensiun dari Timnas Voli Putra Indonesia |
|
|---|
| Siapa Ganti Yolla Jadi Kapten Timnas Voli Putri Indonesia? Megawati Pernah Sebut Tisya Amallya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.