Pilkada Bone 2024
KPU Bone Siapkan Hadiah Rp10 Juta Dalam Sayembara Maskot Pilkada 2024
"Untuk juara I senilai Rp 5.000.000, juara II senilai Rp 3.000.000, dan juara III senilai Rp 2.000.000" ujarnya saat dikonfirmasi Tribun Timur, Senin
Penulis: Wahdaniar | Editor: Saldy Irawan
TRIBUNBONE.COM, BONE- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone bakal menggelar sayembara desain maskot pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024.
Komisioner KPU Kabupaten Bone Abdul Asis yang juga Kordiv Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat, dan SDM mengungkapkan sayembara tersebut, dimulai 18 April – 27 April 2024, dengan memperebutkan uang tunai.
"Untuk juara I senilai Rp 5.000.000, juara II senilai Rp 3.000.000, dan juara III senilai Rp 2.000.000" ujarnya saat dikonfirmasi Tribun Timur, Senin (22/04/2024).
" Nantinya maskot akan digunakan sosialisasi, mengajak masyarakat menggunakan hak pilih pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bone tahun 2024"ujarnya.
Dia menuturkan sayembara desain maskot pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 terbuka dengan ketentuan umum dan khusus bagi warga Bone.
KPU Bone membagi 2 ketentuan, yaitu ketentuan umum dan ketentuan khusus.
Untuk Ketentuan Umum,
- Peserta adalah masyarakat Kabupaten Bone dengan dibuktikan dengan identitas diri berupa KTP/SIM atau identitas diri lainnya yang sah.
- Seluruh pejabat dan pegawai KPU, panitia penyelenggara Ad Hoc, dan tim juri dilarang ikut lomba.
- Peserta tidak dipungut biaya pendaftaran(gratis) dan mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum Bone dengan mengisi formulir pendaftaran online dan mengupload karya beserta scan pernyataan karya asli di website KPU Kabupaten Bone https://kab-bone.kpu.go.id/
- Karya bersifat nasional dan tidak mengandung unsur SARA, pornografi, atau menyinggung pihak tertentu.
- Setiap peserta dapat mengirimkan maksimal 2(dua) karya terbaiknya yang merupakan hasil karya asli dan orisinil yang dapat dipertanggungjawabkan, belum pernah dipublikasikan atau diikutsertakan dalam lomba apapun, dibuktikan dengan surat pernyataan yang ditandatangani di atas materai Rp 10.000, download> bi.tly/surat-pernyataan-kpubone
- Peserta mengirimkan karyanya mulai tanggal 18 April 2024 sampai dengan batas akhir tanggal 3 Mei 2024
- Kriteria penilaian meliputi : keaslian, kreatifitas, inspiratif, estetika, totalitas(keutuhan), dan mencerminkan nilai-nilai budaya kabupaten Bone
- Pemenang Sayembara akan dihubungi oleh KPU Kabupaten Bone dan akan diumumkan pada tanggal 5 Mei 2024
Kala Klan Sulaiman Runtuhkan Dominasi Keluarga Padjalangi di Bone Sulsel |
![]() |
---|
Alumnus STIE Prima Bone Andi Asman Sulaiman Kalahkan Alumni UMI dan UII Yogyakarta |
![]() |
---|
Partisipasi Pemilu Turun, Bawaslu Bone Warning KPU |
![]() |
---|
Rayakan Kemenangan, Bupati Bone Terpilih Andi Asman Borong Dagangan Penjual Bakso Keliling |
![]() |
---|
KPU Bone Mulai Repitulasi Suara dari 27 Kecamatan, Adik Menteri Pertanian Unggul Versi Quick Count |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.