PSM Makassar
Laga PSM Vs Borneo Fc Bak Reunian Yuran Fernandes - Pluim
Hal tersebut ditampik oleh Media Officer PSM Makassar Sulaiman Abdul Karim.
Penulis: M Yaumil | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Yuran Fernandes akan reuni dengan Wiljan Pluim di laga PSM Makassar kontra Borneo Fc, Jumat (29/3/2024) mendatang.
Yuran awalnya diragukan tampil karena akumulasi.
Hal tersebut ditampik oleh Media Officer PSM Makassar Sulaiman Abdul Karim.
Pria akrab disapa Sule itu mengatakan bahwa Yuran dipastikan bisa diturunkan.
Hitungan kartu kuning Yuran belum mencapai batas.
Pemain asal Cape Verde itu baru mendapatkan enam kartu kuning.
Menurut regulasi, pemain absen karena akumulasi jika mendapatkan empat kartu kuning dan akumulasinya atau delapan.
“Kalau menurut regulasi Yuran baru dapat enam kartu. Nanti delapan kartu kuning baru absen di laga berikutnya,” katanya saat ditemui di Stadion Kalegowa, Kab. Gowa, Selasa (26/3/2024).
Kemudian untuk Daffa Salman dipastikan absen karena sudah mengantongi empat kartu kuning.
Selanjutnya Yance Sayuri dan Safruddin Tahar yang masih tanda tanya.
Safruddin Tahar absen lagi latihan hari ini.
Dia tidak tampak bersama M Arfan cs.
Dua hari sebelumnya, pemain asal Ternate ini masih kelihatan bersama skuat Ramang.
Informasi yang didapatkan Safruddin Tahar melakukan check-up sehingga absen latihan hari ini.
Sedangkan Yance Sayuri alami benturan di sesi latihan hari ini.
Adik Yakob Sayuri itu berbenturan dengan Amir Hamzah saat sesi game internal.
Setelah benturan, Yance terjatuh dan meringis kesakitan.
Tim medis pun masuk lapangan.
Yance dibopong keluar lapangan oleh tim medis.
Kondisinya belum diketahui.
Yance memang belum fit dan punya riwayat cedera.
Sehingga benturan saat sesi latihan bisa berakibat pada absennya Yance di laga berikutnya.
Latihan PSM Makassar
Latihan PSM Makassar di Stadion Kalegowa, Kabupaten Gowa, Selasa (26/3/2024) sore.
Latihan kali ini tampaknya pelatih memberikan porsi berbeda.
Pemain mengawali latihan dengan jogging mengelilingi lapangan.
Kemudian juru taktik Juku Eja memberikan latihan kombinasi.
Kombinasi antara teknik dasar, fisik, dan kekuatan atau ketahanan pemain.
Kemudian setelah dirasa cukup, Tavares membagi pemain menjadi dua kelompok.
Selanjutnya, Tavares melakukan game internal.
Game internal ini mendominasi latihan kali ini.
Para pemain dibagi dua.
Tim memakai jersey dan yang memakai rompi pink.
Game berjalan, rompi pink dipimpin Yuran Fernandes dan memakai jersey dipimpin Ze Paulo.
Kedua tim saling berlawanan.
Memainkan skema yang diinginkan pelatih.
Tak jarang pelatih masuk dan menghentikan permainan.
Tavares masuk membawa papan tulis kemudian menjelaskan sesuatu kepada anak asuhnya.
Hal ini terus berulang kepada pemain.
Pemain sili berganti dicoba di posisi tertentu.
Seperti Joao Pedro ditandemkan dengan Victor Mansaray.
Ditambah Ze Paulo dan Kenzo di belakang dua pemain tersebut.
Dari hal tersebut pelatih asal Portugal itu mencari skuat terbaiknya.
Kabar bagusnya, Akbar Tanjung dan Dzaky Asraf main full.
Artinya kondisi kedua pemain itu sudah mulai fit.
Laporan Kontributor TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR, M.Yaumil
| PSM Makassar Ditahan Imbang 10 Pemain Persik, Ahmad Amiruddin: Kami Sudah Berikan Segalanya |
|
|---|
| Klasemen Super League Pekan 10: PSM Makassar Naik 1 Tingkat Usai Tahan Imbang Persik Kediri |
|
|---|
| Livescore Persik Kediri vs PSM Makassar 0-1, Drible Tipuan Alex Tanque Berbuah Gol Menit 53 |
|
|---|
| Skor Persik Kediri vs PSM Makassar 0-0 Babak I, Tendangan Kungfu Novri Setiawan Diganjar Kartu Merah |
|
|---|
| Livescore Persik Kediri vs PSM Makassar, Tanpa Gol Hingga Menit 20 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.