Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Mobil Avanza Terguling di Jalan Poros Makassar - Bone

Pengemudi mobil Avanza diduga mengantuk hingga menabrak pagar rumah warga. 

Penulis: Ahmad Ghiffary | Editor: Sudirman
Ist
Kecelakaan tunggal mobil Avanza hitam terjadi di Desa Liliriattang, Kecamatan Lappariaja (Lapri), Kabupaten Bone, Jumat (29/12/2023) kemarin. 

TRIBUN-TIMUR.COM,BONE - Mobil Avanza hitam terguling di Desa Liliriattang, Kecamatan Lappariaja (Lapri), Kabupaten Bone, Jumat (29/12/2023) 

Mobil Avanza nomor polisi DD 1838 UJ. 

Pengemudi diduga mengantuk hingga menabrak pagar rumah warga. 

Warga, Tilla, mengatakan, mobil oleng ke kiri kemudian menabrak pagar rumah warga.

Setelah menabrak pagar rumah warga, mobil itu sempat terguling. 

"Sopirnya mengantuk. Mobil melaju Makassar dengan kecepatan tinggi. Setelah menabrak pagar, mobil sempat terguling lalu kembali ke posisi semula," ujarnya.

Tidak ada penumpang lain di dalam mobil selain pengemudi. 

Sopir hanya mengalami luka lecet. 

"Iya lecetji sopirnya, tapi sempatji berbincang dengan pemilik rumah yang ditabrak," ujar Tilla 

Mobil itu ringsek bagian depan dan atapnya penyok.

Ban depan kanan bengkok serta kaca depan mobil pecah. 

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved