Putra dan Putri Terbaik Sulsel Diajak Daftar Jadi Anggota Komisi Informasi, Buka hingga 2 Oktober
Tim Seleksi atau Timsel Calon Anggota Komisi Informasi Provinsi Sulawesi Selatan bertemu dengan Komisi A DPRD Sulsel di ruang rapat
TRIBUN-TIMUR.COM - Tim Seleksi atau Timsel Calon Anggota Komisi Informasi Provinsi Sulawesi Selatan bertemu dengan Komisi A DPRD Sulsel di ruang rapat Komisi A DPRD Sulsel, Kantor DPRD Sulsel, Jl Urip Sumoharjo, Makassar, Sulsel, Rabu (27/9/2023).
Pertemuan ini bertujuan untuk membangun komunikasi dan koordinasi yang baik antara Timsel Calon Anggota Komisi Informasi Provinsi Sulsel dan Komisi A DPRD Sulsel dalam memastikan seluruh tahapan seleksi berjalan lancar.
Ketua Timsel Calon Anggota Komisi Informasi Provinsi Sulsel, Hasrullah menyampaikan bahwa tujuan kehadiran Timsel adalah untuk meminta pandangan dan masukan terkait pelaksanaan seleksi.
Hasrullah juga memaparkan update data terakhir pendaftaran yang telah dihimpun oleh Sekretariat Timsel Calon Anggota Komisi Informasi Provinsi Sulsel.
Demikian siaran pers diterima Tribun-Timur.com, Kamis, 28 September 2023.
Menyikapi hal ini, Ketua Komisi A DPRD Sulsel, Andi Syafiuddin Patahuddin menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada Timsel atas kontribusinya dalam mengawal seleksi tersebut.
Ia juga menyatakan keyakinan bahwa Timsel akan bekerja dengan profesionalisme untuk memilih komisioner yang sesuai dengan harapan semua pihak.
Berdasarkan pedoman pelaksanaan seleksi dan penetapan anggota Komisi Informasi, seleksi dan penetapan anggota Komisi Informasi adalah bagian dari tahap akhir proses seleksi sebelum anggota Komisi Informasi Provinsi Sulsel terpilih ditetapkan oleh Gubernur Sulsel.
Sekretariat Timsel Calon Anggota Komisi Informasi Provinsi Sulsel juga mengingatkan putra dan putri terbaik Sulawesi Selatan untuk segera melakukan pendaftaran calon anggota Komisi Informasi Provinsi Sulawesi Selatan paling lambat tanggal 2 Oktober 2023 pukul 17.00 Wita.(*)
DPRD Sulsel: Anak Sekolah Harus Tetap Dapat MBG Meski Ada Dapur Ditutup |
![]() |
---|
Irjen Pol Rusdi Hartono, Kapolda Tersingkat Kedua Pasca Irjen Pol Yudhiawan |
![]() |
---|
Heroisme Pikiran Prabowo, Membawa Suara Hati Nusantara untuk Palestina di Podium PBB |
![]() |
---|
Sosok Yasir Machmud Anak Buah Prabowo Diperiksa Kejati Sulsel Soal Korupsi Dana Hibah Rp17 M |
![]() |
---|
DPRD Sulsel Pindah ke Dinas BMBK Usai Gedung Terbakar, Ruang Komisi Sempat Dikeluhkan Panas |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.