PSM Makassar
Kabar Buruk untuk PSM Makassar, Yance Sayuri Absen 4 Laga Termasuk Lawan Hai Phong FC di AFC Cup
Yance Sayuri langsung meninggalkan skuad PSM Makassar dan bergabung ke lokasi pemusatan latihan Timnas Indonesia di Surabaya.
TRIBUN-TIMUR.COM - Kekuatan skuad PSM Makassar kian tergerus setelah Yance Sayuri dipastikan bakal absen panjang.
Akibat cedera yang dialami di laga pekan 11 Liga 1 saat PSM Makassar bertandang ke markas PSS Sleman, Yance Sayuri harus menjalani masa pemulihan selama sebulan.
Di laga tersebu, Yance Sayuri mencetak gol yang membawa PSM Makassar mampu meraih 1 poin usai bermain imbang 1-1 atas PSS Sleman.
Sayangnya, Yance Sayuri tak bisa menyelesaikan pertandingan hingga menit akhir lantaran terkapar akibat cedera.
Setelah pertandingan tersebut, Yance Sayuri langsung meninggalkan skuad PSM Makassar dan bergabung ke lokasi pemusatan latihan Timnas Indonesia di Surabaya.
Baca juga: Cedera Saat Perkuat PSM Makassar di Liga 1, Yance Sayuri Curhat Jadi Penonton Timnas Latihan
Harapannya Yance Sayuri dalam kondisi baik-baik saja dan bisa ikut membela Timnas Indonesia saat menghadapi Turkmenistan di FIFA Matchday, Jumat (8/9/2023).
Namun setelah kondisinya diperiksa, Yance Sayuri dinyatakan tak bisa dimainkan.
Kabar buruknya lagi terkhusus untuk PSM Makassar, Yance Sayuri harus absen di sejumlah laga penting.
Ini dikarenakan Yance Sayuri harus recovery selama sebulan akibat cedera hamstring yang diderita.
"Cedera hamstring, sekitar satu bulan (untuk recovery) karena ada 7 cm sobek, pas lawan PSS."
"Babak pertama sudah terasa tapi saya paksa dan akhirnya ada bunyi."
"Akhirnya tidak melanjutkan pertandingan lagi," kata Yance Sayuri dilansir dari kanal YouTube PSSI, Jumat (8/9/2023).
Kerugian Bagi PSM Makassar
Tentu ini menjadi kerugian bagi PSM Makassar sebab Yance Sayuri merupakan salah satu pilar penting di skuad asuhan Bernardo Tavares.
Musim ini Yance Sayuri bermain 11 kali dari 11 laga yang sudah dijalani PSM Makassar di Liga 1 2023/2024.
Bermain sebagai bek kiri, posisi Yance Sayuri tak tergantikan.
Hanya saat mengalami cedera lawan PSS Sleman ia ditarik keluar, selebihnya ia bermain penuh.
Hal ini terlihat bahwa sosoknya memang sangat dibutuhkan PSM Makassar.
Kualitas Yance Sayuri memang tak diragukan lagi.
Selain piawai dalam bertahan, Yance Sayuri kerap menjadi pahlawan bagi PSM Makassar.
Sejauh ini Yance Sayuri sudah mencetak 2 gol di Liga 1 2023/2024.
Dengan masa recovery selama sebulan, Yance Sayuri diprediksi akan absen dalam 4 laga terdekat PSM Makassar.
Adapun 4 laga terdekat PSM Makassar ini yakni di kompetisi Liga 1 2023/2024 kontra Barito Putera, Borneo FC dan PSIS Semarang.
Serta 1 laga di fase grup AFC Cup 2023/2024 saat PSM Makassar mengahadapi Hai Phong FC.
Jadwal Pertandingan PSM Makassar yang dilewatkan Yance Sayuri
Liga 1 2023/2024
PSM Makassar vs Barito Putera (15/9/2023)
Hai Phong FC vs PSM Makassar (21/9/2023)
PSM Makassar vs Borneo FC (24/9/2023)
PSIS Semarang vs PSM Makassar (29/9/2023).
Statistik Yance Sayuri di Liga 1 2023/2024
Goals 2
Shots 10
Shots on target 6
Assists 1
Passes 232/359
Tackles 29
Interceptions 50
Clearances 27
Yellow cards 1
Red cards 0
Fouls 13
Offsides 1.(*)
| Profil Kadu dan Juan Madjar Dua Kiper PSBS Biak Jadi Lumbung Gol PSM Makassar, Jebolan Akademi Porto |
|
|---|
| Starter Lagi Setelah Lewati 50 Laga, M Arfan Bawa PSM Makassar Gasak PSBS Biak 5-0 |
|
|---|
| Cetak Hattrick Lawan PSBS Biak, Alex Tanque: Saya Harap Lebih Banyak Lagi Suporter Datang ke Stadion |
|
|---|
| PSM Makassar Gilas PSBS Biak 5-0, Kemenangan Terbesar Juku Eja Setelah 8 Tahun |
|
|---|
| Victor Dethan Cetak Gol Kelima PSM Makassar ke Gawang PSBS Biak |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Yance-Sayuri-diprediksi-absen-4-laga-bersama-PSM.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.