Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Perkembangan Body Checking

Sosok Fabienne Nicole Juara Miss Universe Baru Muncul Usai Diprotes, Berani Cerita Setelah Diam

Dalam pernyataannya, Fabienne mengakui, belakangan ini dirinya memang kurang aktif di media sosial.

Editor: Ansar
Rio Motret
Miss Universe Indonesia 2023 Fabienne Nicole- Pemenang Miss Universe Indonesia (MUID), Fabienne Nicole, akhirnya buka suara, setelah lama diam atas ramainya kabar dugaan pelecehan seksual. (dokumentasi pribadi/Rio Motret) 

TRIBUN-TIMUR.COM - Pemenang Miss Universe Indonesia, Fabienne Nicole, akhirnya angkat bicara mengenai kasus pelecehan seksual yang menghebohkan.

Fabienne Nicole tidak lagi memilih untuk tetap diam dalam menghadapi sorotan terhadap kabar dugaan pelecehan seksual yang tengah mengguncang dunia Miss Universe Indonesia (MUID).

Setelah jangka waktu yang cukup lama tanpa memberikan respons, Fabienne akhirnya membuka suara dalam konteks ramainya berita mengenai dugaan pelecehan seksual yang melibatkan finalis Miss Universe Indonesia.

Dalam pernyataannya, Fabienne mengakui, belakangan ini dirinya memang kurang aktif di media sosial.

Namun ia menegaskan bahwa ketidakaktifannya di platform tersebut tidak berarti bahwa ia juga tak bergerak dalam kehidupan nyata.

"Dalam beberapa waktu terakhir, mungkin Anda telah memperhatikan ketidakhadiran saya di media sosial, tetapi hal tersebut jangan diartikan bahwa saya tengah berdiam diri dalam kehidupan sehari-hari," ungkap Fabienne Nicole dalam pernyataan resminya yang diunggah di akun Instagramnya pada Kamis (17/8/2023).

Selain itu, Fabienne juga menunjukkan keprihatinannya terhadap kasus dugaan pelecehan seksual yang tengah mencuat terkait proses body checking dalam kontes MUID.

Ia merasa kasus ini memilukan, terutama karena telah menjadi perbincangan di tengah masyarakat luas setelah beberapa finalis MUID yang diduga menjadi korban berani untuk berbicara di hadapan publik.

"Saya merasa sangat prihatin atas segala kegelisahan yang tengah berlangsung dan telah meluangkan waktu untuk memahami seluruh situasi ini dengan sangat cermat," tambahnya.

Tak hanya itu, Fabienne juga memberikan dukungan kepada rekan-rekan seperjuangannya yang berani untuk membicarakan isu ini secara terbuka kepada publik.

Menurutnya, langkah ini sangat penting dalam menghadapi dugaan pelecehan seksual yang terjadi dalam proses body checking di MUID.

"Saya sepenuhnya mendukung langkah yang diambil oleh rekan-rekan seperjuangan saya yang berani untuk berbicara kepada publik mengenai dugaan pelecehan seksual yang terjadi dalam tahap body checking di MUID"

"Kami tidak pernah menyerah untuk bermimpi bahwa semua perempuan Indonesia layak diperlakukan dengan adil dan hormat. Saya tidak menoleransi bentuk pelecehan seksual apa pun," jelasnya.

Fabienne memahami dan sangat menghormati rekan seperjuangannya, yang sedang mencari keadilan karena merasa menjadi korban dugaan pelecehan seksual dalam proses MUID.

"Dari lubuk hati terdalam, saya merasa sedih dan sangat berempati dengan saudari-saudari saya yang merasa terluka dengan peristiwa saat ini," ungkapnya.

Fabienne Nicole meminta semua masyarakat untuk bersabar dalam mengikuti kasus dugaan pelecehan seksual, yang dialami beberapa finalis MUID soal body checking.

"Indonesia memiliki sistem hukum yang kuat, yang selalu berdiri untuk keadilan. Mari memberi kepercayaan kepada institusi serta hukum yang berlaku," ujar Fabienne Nicole.

Lantas seperti apa sosok Miss Universe Indonesia Fabienne Nicole ?

Fabienne Nicole Groeneveld atau dikenal Fabienne Nicole lahir di Spijkenisse, Belanda pada 27 Desember 1999.

Fabienne merupakan keturunan dari ayah berdarah Belanda dan ibu orang Indonesia.

Sebelum mencapai puncak kesuksesannya ini, Fabienne memulai karirnya di dunia kontes kecantikan dengan mengikuti ajang 'Miss Global Indonesia 2018'.

Di tahun 2018, Fabienne pernah menjadi Miss Global Indonesia 2018 dan maju ke Miss Global 2018 yang digelar di Manila.

Saat itu Fabienne masuk Top 20 Miss Global 2018, menang Best Evening Gown dan Miss Photogenic.

Saat mengikuti Miss Universe Indonesia 2023, Fabienne berhasil mengalahkan 29 finalis dari seluruh Indonesia dan akan maju ke Miss Universe 2023 yang akan digelar di El Savador pada 18 November.

Fabienne juga dikenal sebagai sosok yang tidak hanya berprestasi dalam dunia kecantikan, tetapi juga memiliki latar belakang pendidikan yang cemerlang.

Soal pendidikan, dikutip dari laman PDDIKTI, Fabienne diketahui masih berstatus sebagai mahasiswi Universitas Pelita Harapan.

Fabienne berhasil menyelesaikan studi S1 di Universitas Pelita Harapan pada tahun 2019.

Tidak berhenti di situ, ia juga melanjutkan pendidikan dengan meraih gelar S2 di University of New Southwells dan Australian Graduate School of Management pada tahun 2021.

Selain itu, Fabienne memiliki sisi sosial yang sangat kuat.

Ia terlibat dalam kegiatan 'Surabaya Animal Share Community', sebuah komunitas yang mendukung larangan perdagangan dan pemotongan anjing serta konsumsi daging anjing di Indonesia.

Keaktifannya dalam kegiatan sosial ini menunjukkan bahwa kecantikan Fabienne tidak hanya terpancar dari luar, tetapi juga dari hati yang penuh kasih.

Dalam akun media sosialnya, Fabienne sering membagikan momen bersama ibunya, Natalia Tanudjaja.

Natalia Cecilia Tanudjaja sendiri bukan orang sembarangan.

Dia diketahui menjabat sebagai Direktur PT MNC Land sejak tahun 2021.

Selain itu, dia juga bergabung dengan partai Perindo dan akan maju sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) Partai Perindo untuk DPR RI Dapil 1 Jawa Timur.

Sementara itu, selain Fabienne, Natalia juga memiliki seorang anak laki-laki, Sander Xavier.

Dengan segala prestasi dan dedikasinya, Fabienne Nicole Groeneveld siap untuk mewakili Indonesia dengan bangga dalam kontes Miss Universe 2023.

Biodata Fabienne Nicole

Nama lahir: Fabienne Nicole Groeneveld

Nama Panggung: Fabienne Nicole

Tempat Tanggal lahir: Spijkenisse, Belanda, 27 Desember 1999 (umur 23)

Tahun aktif: 2018–sekarang

Orang Tua: Natalia Tanudjaja ( ibu ), Ayah dari Belanda

Pendidikan

Lulus dari SMA Ciputra Surabaya pada tahun 2018.

S1 di Universitas Pelita Harapan jurusan Manajemen pada tahun 2019.

S2 di University of New South Wales jurusan Master in Business Administration dan Australian Graduate School of Management (AGSM) lulus di tahun 2021.

Gelar: Miss Global Indonesia 2018 dan Miss Universe Indonesia 2023

Kompetisi utama: Miss Global Indonesia 2018 (Pemenang), Miss Global International 2018 (20 Besar), (Miss Photogenic), (Best in Evening Gown), dan Miss Universe Indonesia 2023 (Pemenang).

Prestasi

Berikut prestasi yang berhasil diraih perempuan berusia 23 tahun ini.

Ajang Miss Universe 2023:

Miss Universe Indonesia 2023

Miss Confidently Beautiful

Ajang Miss Global 2018:

Miss Global Indonesia 2018

Miss Global International 2018 Top 20

Miss Global International 2018 Miss Photogenic

Miss Global International 2018 Best in Evening Gown.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved