Banjir Maros
Video: 4 Hari Kebanjiran, Warga Maros Baru Belum Dapat Bantuan
Warga Maros Baru Saharuddin mengaku harus menggunakan perahu untuk keluar membeli makanan karena sudah empat hari pemukiman mereka dikepung banjir.
Penulis: Nurul Hidayah | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM/NURUL HIDAYAH
Suasana banjir di Maros Baru, Kabupaten Maros Sulsel, Jumat (17/2/2023). Sudah empat hari kawasan ini terendam sehingga akses warga untuk membeli makanan sulit dan berharap bantuan pemerintah.
TRIBUNMAROS.COM, MAROS - Banjir di Kecamatan Maros Baru, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan belum juga surut, Jumat (17/2/2023).
Ketinggian air mulai dari 45 sentimeter sampai 1 meter.
Meski sudah empat hari dilanda banjir, bantuan logistik tak kunjung datang dari pemerintah.
Demikian diungkapkan warga korban banjir Saida.
Padahal akses untuk keluar dari pemukiman itu tertutup karena banjir.
Untuk memenuhi kebutuhan mereka mengandalkan makanan yang ada di rumah.
Warga lainnya Saharuddin mengaku harus menggunakan perahu untuk keluar membeli makanan.
Simak videonya:
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Maros-baru-172023.jpg)