Supercopa
Real Madrid Kalah 3-1 dari Barcelona di Final Supercopa, Carlo Ancelotti Sebut 2 Gol Hadiah
Laga Real Madrid vs Barcelona pada final Supercopa Spanyol 2022/2023 berakhir dengan kemenangan tim Catalan 3-1.
Pada menit ke-52, Ousmane Dembele hampir menambah isi pundi-pundi gol timnya.
Disodorkan umpan manis oleh Balde di dalam kotak penalti, winger berusia 25 tahun itu kemudian melancarkan tembakan kaki kanan.
Namun, Courtois masih sanggup mengagalkan tendangan tersebut.
Dua menit berikutnya, Barcelona kembali mendapatkan kesempatan emas untuk mencetak gol.
Kali ini, peluang didapat Lewandowski setelah meneruskan umpan terobosan Sergio Busquets di dalam kotak penalti.
Tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Courtois, Lewandowski melakukan sepakan mendatar.
Namun, kiper timnas Belgia itu berhasil mengagalkannya.
Barcelona kembali menjebol gawang Real Madrid pada menit ke-68.
Gol bermula dari Lewandowski yang memberikan operan kepada Gavi di dalam kotak penalti.
Gavi kemudian mengirimkan umpan silang yang dicocor Pedri dengan kaki kiri.
Karim Benzema sempat menipiskan skor menjadi 1-3 lewat golnya pada menit ke-90+3.
Namun, ada tambahan gol lagi hingga laga berakhir, Barcelona pun keluar sebagai pemenang sekaligus juara Piala Super Spanyol.(*)
Baca berita terbaru dan menarik lainnya dari Tribun-Timur.com via Google News atau Google Berita
Artikel ini sebelumnya telah terbit di Bolasport.com dengan judul : Real Madrid Kalah Telak di Final Piala Super Spanyol, Carlo Ancelotti: 2 Gol Pertama Barcelona Hadiah
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.