Angin Kencang
Angin Kencang Terbangkan Atap Rumah Warga Perumahan Pandawa 5 Desa Panciro
Ada dua rumah atap sengnya rusak akibat angin kencang di Perumahan Pandawa 5, Desa Panciro.
Penulis: Sayyid Zulfadli Saleh Wahab | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUNGOWA.COM, BAJENG - Angin kencang memporak-porandakan rumah di Perumahan Pandawa 5, Desa Panciro, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (3/1/2023).
Atap seng rumah warga diterbangkan angin.
Ketua RT Dg Kulle mengatakan kejadiannya pagi tadi saat hujan deras mengguyur.
"Ada dua rumah atap sengnya rusak akibat angin kencang," ujarnya.
Selain itu, tiang listrik juga roboh akibat angin kencang.
Warga sekitar menyaksikan langsung insiden ini.
Kala hujan mulai redah, warga setempat mulai bergotong-royong.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.
"Tidak ada korban jiwa. Alhamdulillah selamat semua. Tapi atap seng rumah terbongkar semua," ujarnya.
Dia berharap korban yang terdampak angin kencang bisa mendapat bantuan dari pemerintah.(*)
Laporan Wartawan TribunGowa.com, Sayyid Zulfadli