Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Peringati Hari Santri, Laznas BMH Bagikan Sarung untuk Santri di Sulsel

Laznas BMH menyerahkan bantuan sarung bagi santri pondok pesantren dan dilaksanakan di berbagai wilayah di Sulawesi Selatan pada Sabtu (22/10/22).

DOK LAZNAS BMH
Peringati hari santri, Laznas BMH berbagi sarung untuk santri di pondok di berbagai wilayah di Sulawesi Selatan, seperti Makassar, Maros, Parepare, Palopo, dan Luwu Timur pada Sabtu (22/10/22). 

LEMBAGA Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (Laznas BMH) menyerahkan bantuan sarung bagi santri pondok pesantren. Event nasional tersebut dilaksanakan serentak di berbagai wilayah di Sulawesi Selatan, kegiatan ini dilaksanakan di Makassar, Maros, Parepare, Palopo, dan Luwu Timur, pada Sabtu (22/10/22).

Kadiv Markom Laznas BMH Sulsel, Rizki Da Costa menyampaikan target penyaluran sarung sebanyak seribu sarung yang dilaksana di berbagai wilayah.

"Program ini melibatkan berbagai kalangan untuk berkolaborasi, dan sarung yang telah menjadi bagian keseharian kita sangat identik dengan santri". ujarnya.

Di Maros, bertempat di pondok pesantren Daarul Hijrah Tanralili sebanyak 80 santri memperoleh sarung. Ketua Dewan Perwakilan Daerah Hidayatullah Maros, Muhammad Kaisar menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih atas kegiatan yang di laksanakan Laznas BMH di wilayah kerjanya.

Di hadapan santri beliau menyampaikan nilai nilai kebangsaan dan perjuangan santri kala masa masa awal kemerdekaan, peran itulah yang dikenang dan di peringati hari ini.

"Hari ini kita isi negeri ini dengan nilai nilai peradaban, ilmu pengetahuan dan nilai ketakwaan". tutupnya.(adv\reskyamaliah)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
KOMENTAR

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved